Emil: Ibu saya melindungi hingga hari ini

user
Muhammad Hasits 22 Desember 2017, 18:40 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari ibu. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil tak ketinggalan menyampaikan selamat hari ibu kepada semua ibu di Indonesia.

Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil adalah putra kedua dari lima bersaudara pasangan Atje Misbach dan Tjutju Sukaesih. Emil mengaku tak pernah lupa dengan perjuangan sang ibunda Tjutju Sukaesih. Menurut Emil berkat perjuangan sang ibunda yang membuat dirinya bisa seperti sekarang.

"Saya khususnya bisa menjadi seperti ini tidak mungkin tanpa bimbingan guru abadi saya ibunda, ibu Tjutju Sukaesih. Hidup sederhana dengan pendidikan karakternya, dengan pengingat pengingatnya dalam doa malamnya, ibu saya melindungi Saya hingga hari ini," ujar Emil kepada wartawan di Pendopo Kota Bandung, Jumat (22/12).

Emil mengungkapkan banyak pengalaman yang mengingatkannya soal perjuangan ibunda saat kecil. Selain perjuangan saat melahirkannya ke dunia, ada banyak pengalaman yang tak dapat dilupakan. Salah satunya yakni saat makan harus berbagi dengan saudara-saudaranya.

"Salah satunya kalau waktu kecil sepiring telor itu dibelah 7. Karena telor dadarnya cuma segitu. Anak 5, sama bapak dan ibu. Jadi kayak pizza aja dipotong 7," katanya.

Untuk itu, Emil ingin agar perempuan di Bandung dapat berdaya. Setelah menjadi wali kota, dia menggulirkan program untuk menguatkan ekonomi keluarga dari ibu-ibu.

"Oleh karena ini di Bandung ada program kredit bagja, salah satunya menguatkan ekonomi keluarga dari ibu-ibunya," ucapnya.

Emil berpesan, agar Indonesia selalu damai dan menghasilkan peradaban dan kemanusiaan yang luar biasa. Hal ini tentunya datang dari ibu-ibu yang bahagia, sehat dan sejahtera.

Selamat hari ibu.

Kredit

Bagikan