Ridwan Kamil boyong kursi rumah dinas untuk tamu VIP di pembukaan PON

user
Mohammad Taufik 16 September 2016, 18:27 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Masyarakat Jawa Barat bersiap menyambut pembukaan acara Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX yang akan dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage pada Sabtu, 17 September 2016 besok.

Berbagai persiapan terus dilakukan oleh Pemkot Bandung (yang notabene menjadi tuan rumah acara pembukaan) untuk menyukseskan pembukaan pesta olahraga yang digelar empat tahun sekali tersebut.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan khusus untuk acara pembukaan PON, pihaknya terus memberikan dukungan bagi PB PON selaku panitia penyelenggara, termasuk memenuhi kebutuhan- kebutuhan untuk acara pembukaan.

Pria yang akrab disapa Emil ini bercerita, pihaknya bahkan memboyong semua kursi yang ada di rumah dinas di Pendopo Kota Bandung untuk ruang VIP Presiden di Stadion GBLA. Hal ini semata dilakukan untuk mendukung penuh acara pembukaan PON.

"Ini kan acara Jabar. Kita mendukung semua kebutuhan di Jabar kita bantu. Contoh kecil saja itu ruang VIP Presiden semua kursinya dari pendopo semua diboyong. Jadi saya 'ngampar' (lesehan) di Pendopo, demi ruang VIP yang representatif. Itu contoh kecil kita all out dalam memastikan PON yang diselenggarakan provinsi dapat kesan baik, baik dari Presiden maupun masyarakat," ujar Emil kepada wartawan yang ditemui seusai upacara serah terima obor api PON XIX dan Peparnas XV di Balai Kota Bandung, Jumat (16/9).

Emil juga memastikan Stadion GBLA sudah sangat siap untuk dijadikan tempat upacara pembukaan PON, baik dari sarana prasarana dan acaranya. "GBLA juga sudah sangat siap, betul-betul siap. Tinggal prung (mulai saja)," katanya.

Emil berharap acara pembukaan PON di Jawa Barat menjadi acara pembukaan paling meriah sepanjang sejarah penyelenggaraan PON. "Kita doakan acara, cuaca, lancar juga, kita juga berdoa selain lancar puncaknya semoga Jabar ka hiji," ujarnya.

Kredit

Bagikan