Panitia PON siapkan tim pemeriksa doping atlet

user
Farah Fuadona 07 September 2016, 15:43 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Panitia Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX 2016 menyiapkan tim pemeriksa doping bagi atlet yang akan berlaga di ajang PON. Tim pemeriksa ini akan bertugas memeriksa para atlet, untuk memastikan bahwa atlet yang akan berlaga tidak menggunakan doping.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Ahyani Raksanagara tim pemeriksa doping atlet memang menjadi bagian dari Panitia Besar PON yang sudah dilatih secara khusus. "Mereka tugasnya nanti ditentukan oleh panitia, atlet mana yang harus dites. Apabila sudah ditunjuk atletnya misalkan si A,  nanti ada capron (tim pemeriksa doping) kemudian sub dokternya dan nantinya akan dilakukan pemeriksaan," katanya.

Menurut Ahyani, tim pemeriksan doping atlet ini berjumlah 92 orang. Selain itu juga ditambah tim dokter yang berjumlah 35 orang.

"Tim dokter ada 35, capronnya ada 92 orang. Jadi untuk waktu, tempat lokasi, nama atlet dan pengambilannya jam berapa, nanti panitia yang akan menentukan. Kemudian tim ini yang akan bertugas melakukan pemeriksaan," ujarnya.

Ahyani menambahkan, selama pelaksanaan PON akan melibatkan 815 tenaga kesehatan. Tenaga kesehatan ini akan disiagakan di 14 venue yang ada di Kota Bandung selama pelaksanaan PON.

Kredit

Bagikan