Final Piala Bhayangkara 5 ribu polisi kawal bobotoh
Bandung.merdeka.com - Sedikitnya 5 ribu personel Kepolisian dari Jawa Barat akan mengawal bobotoh yang hendak menyaksikan final Piala Bhayangkara 2016. Dalam laga puncak tersebut Persib Bandung akan menghadapi tim pemenang antara Arema Malang yang akan berjumpa Sriwijaya FC pada laga semifinal.
"Kami menurunkan 4000-5000 personel polisi ditambah dari TNI, yang akan berjaga disepanjang perjalanan menuju Stadion GBK," terang Kepala Biro Operasi Polda Jawa Barat Kombes Pol Muharrom Riyadi, di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Kamis (31/3).
Pertandingan final Piala Bhayangkara yang bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Minggu(3/4) nanti diperkirakan akan membetot perhatian bobotoh. Tentu ingat Piala Presiden tahun lalu di mana bobotoh juga membirukan GBK yang notabenenya markas Persija Jakarta.
Dia menambahkan, pola pengamanan tentu akan berbeda jika Persib harus bentrok dengan Arema Malang. Sejauh ini Arema diketahui menjadi musuh bebuyutan Persib.
"Konsep pengamanan akan lebih ketat bila Persib Bandung bertemu Arema di final. Bila yang menjadi lawan Persib adalah Sriwijaya FC tentu pengamanan tentu berbeda," ungkapnya.
‎
Dia menambahkan, para koordinator bobotoh Persib ditekankan segera melaporkan berapa kendaraan yang akan berangkat ke GBK untuk menyesuaikan personel yang akan diturunkan.
"Satu bus nanti akan dikawal dua personel bersenjata dan satu pengamanan tertutup. Nantinya tiap 10 bus akan dikawal oleh dua mobil patwal di depan dan dibelakang serta dan motor pengurai massa," ucapnya.