Dinkes Kota Bandung kerahkan Pos PIN Mobile buat jangkau anak

user
Mohammad Taufik 10 Maret 2016, 18:20 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Pemerintah pusat menggelar program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) yang dilaksanakan pada 8-15 Maret mendatang. Program ini dilakukan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.

Untuk menjangkau anak-anak yang belum diimunisasi, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung berinisiatif mengerahkan pos PIN mobile. Pos PIN mobole ini bergerak menjangkau anak-anak di berbagai wilayah di Bandung yang belum mendapatkan imunisasi.

"Jadi ada lima unit mobil yang kita kerahkan. Dia menyisir kalau ada balita yang belum mendapat vaksinasi. Kan bisa dilihat dari tanda tinta di jarinya apakah anak tersebut sudah diimunisasi atau belum," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Ahyani Raksanagara, Kamis (10/3).

Ahyani mengatakan pos PIN mobile ini, akan bergerak ke sejumlah lokasi yang menjadi pusat keramaian seperti taman-taman kota.

"Jadi pola kerjanya seperti posyandu berkeliling, bergerak ke pusat keramaian seperti taman. Termasuk menjangkau anak jalanan dan PMKS," katanya.

Dia menargetkan dengan adanya pos PIN ini dapat menjangkau 250 ribu anak yang menjadi target sasaran pelaksanaan PIN di Kota Bandung. Dia menyebut hingga Selasa (8/3) lalu 45 persen anak di Kota Bandung telah diimunisasi.

"Semoga kita dapat menjangkau target pada tahun ini," ujarnya.

Kredit

Bagikan