Gojek Gagas Gerakan Anti Kekerasan Seksual Bersama Hollaback!

Kristy Nelwan
Bandung.merdeka.com - Gojek menggandeng Hollaback! Sebuah gerakan global yang bertujuan mengatasi kekerasan seksual di ruang publik untuk menggagas gerakan Anti Kekerasan Seksual di industri ride-hailing.
Adanya kerjasama ini sebagai upaya untuk menghadirkan layanan transportasi yang dapat diandalkan. Soalnya, Gojek berupaya untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengguna sebagai prioritas utama.
"Keamanan serta kenyamanan pengguna adalah prioritas kami. Kami ingin seluruh masyarakat dapat terus mengandalkan layanan GOJEK kapanpun dan dimanapun mereka butuh, tanpa ada rasa khawatir," ujar Vice President Corporate Communications GOJEK, Kristy Nelwan saat ditemui di Mercure Nexa Hotel, Jalan Supratman, Rabu (20/3).
Ia menjelaskan, sebagai super application pihaknya terus melakukan inovasi. Tidak hanya dari pengembangan teknologi, namun juga upaya mitigasi risiko melalui program edukasi kepada para mitra driver Gojek.
"Hal ini kami lakukan untuk memastikan tersedianya layanan yang semakin diandalkan oleh seluruh masyarakat,"jelasnya.
Sementara itu, Head of Communication Transport Marketing GOJEK, Pingkan Irwin, mengatakan, dalam melakukan inovasi apapun, pihaknya selalu menanamkan budaya customer-centric.
"Artinya kami memprioritaskan inisiatif-inisiatif yang memang tepat guna menjawab kebutuhan pelanggan. Salah satunya dengan pengembangan fitur keamanan," jelas Pingkan.
Aplikasi GOJEK saat ini telah dilengkapi fitur Bagikan Perjalanan (Share Trip). Melalui fitur Bagikan Perjalanan, pengguna layanan GO-CAR dan GO-RIDE dapat membagikan informasi berupa lokasi penjemputan, lokasi pengantaran, nama driver, nomor plat, tipe kendaraan, status perjalanan, dan jalur yang ditempuh kepada kerabat terdekat.
Pengguna cukup memencet tombol Bagikan Perjalanan untuk membagikan tautan berisikan informasi-informasi tersebut secara real-time melalui aplikasi pesan instan pilihan.
Fitur Bagikan Perjalanan dapat digunakan di aplikasi GOJEK versi terbaru. Pengguna yang telah memperbarui aplikasi GOJEK, akan mendapatkan akses terhadap fitur ini secara bertahap dalam beberapa bulan ke depan.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak