Grab beri apresiasi bagi pengemudi GrabBike di Bandung dan Makassar

user
Endang Saputra 18 Juli 2018, 12:03 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Grab, ​mobile platform O2O terkemuka di Asia Tenggara dan ​official mobile platform partner Asian Games 2018, meluncurkan program bertajuk ​Grab Juara Kota yang hadir di kota Bandung dan Makassar mulai 15 Juli hingga 4 Agustus mendatang sebagai wujud dari komitmen Grab untuk memberikan pengalaman terbaik bagi seluruh pengguna baik penumpang maupun mitra pengemudi.

Grab akan memberikan apresiasi kepada para mitra pengemudi GrabBike terbaik di Kota Anging Mammiri dan Kota Kembang dengan menobatkan mereka sebagai duta layanan GrabBike untuk kategori aman, cepat dan handal. Para mitra GrabBike terpilih tersebut akan memiliki jaket spesial Juara Kota untuk masing-masing kategori.

Untuk memenangkan gelar dan hadiah Juara Kota dari Grab, para mitra pengemudi akan melintasi Posko Razia untuk memenangkan Juara Kota Hunt. Juara Kota Hunt akan diselenggarakan di beberapa wilayah di Bandung dan sekitarnya seperti Sukabumi, Cirebon, serta Makassar. Untuk mengikuti program ini, mitra pengemudi Grab hanya perlu menggunakan atribut GrabBike lengkap dan surat kelengkapan berkendara.

"Grab Juara Kota mewakili ​misi kami untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pengguna​. Kami selalu berupaya untuk memberikan layanan terbaik dan memberikan pelatihan bagi mitra pengemudi GrabBike agar dapat melayani dengan aman, handal, dan juga cepat. Tak hanya itu, melalui program ini, kami juga ingin memberikan apresiasi terhadap mitra pengemudi atas kerja keras mereka menerapkan standar layanan yang dapat diandalkan kepada penumpang. Bandung dan Makassar dipilih karena kedua kota tersebut merupakan salah satu kota dengan perkembangan terpesat di Tanah Air di mana layanan GrabBike menjadi salah satu layanan favorit masyarakat setempat," ujar ​Mediko Azwar, Marketing Director, Grab Indonesia​ dari keterangan tertulis yang diterima Merdeka Bandung, Rabu (18/7).

Tiga kategori Juara Kota yang akan diberikan kepada mitra pengemudi GrabBike adalah Juara Aman​, ​kategori ini diberikan kepada mitra pengemudi yang menekankan aspek keamanan dengan menggunakan atribut lengkap GrabBike, seperti jaket pengemudi, nomor plat kendaraan sesuai aplikasi.

Tak hanya itu, pengemudi juga dituntut untuk berkendara dengan hati-hati, mematuhi peraturan lalu lintas, memiliki kelengkapan dokumen seperti SIM dan STNK, serta keamanan helm sesuai SNI dan motor terawat dengan baik. Para penumpang yang mendapatkan Mitra Pengemudi Juara Aman dapat membagikan lokasi perjalanan ke kerabat dan keluarga secara ​real-time melalui fitur ‘Share My Ride’.

"Kemudian, Juara Cepat ​diberikan kepada mitra pengemudi yang dapat menembus kemacetan dengan gesit, serta cepat tanggap saat menjemput penumpang. Khusus di Bandung, penumpang dapat mendapatkan Mitra Pengemudi Juara Cepat melalui fitur GrabNow," jelasnya.

GrabNow merupakan jalan pintas untuk melakukan pemesanan layanan GrabBike melalui mitra pengemudi terdekat secara langsung tanpa harus melakukan pemesanan melalui aplikasi terlebih dahulu dan menunggu mitra pengemudi tiba di lokasi penjemputan.

Terakhir, Juara Handal ​adalah gelar untuk mitra pengemudi Grab yang handal dalam memilih rute perjalanan, memberikan pelayanan terbaik selama perjalanan dengan tarif pasti sesuai dengan yang tertera di aplikasi Grab. Para penumpang yang mendapatkan Mitra Pengemudi Juara Handal, dapat memilih dua tujuan dalam satu trip melalui fitur Multi-stop.

Grab juga mengajak para penumpang untuk mengikuti kontes media sosial dengan membagikan cerita pengalaman berkendara bersama Mitra Pengemudi GrabBike Juara Kota sebanyak-banyaknya mulai 15 Juli hingga 31 Agustus dengan hadiah menarik mulai dari ponsel cerdas hingga voucher belanja.

Kredit

Bagikan