Berikan dukungan penuh, ini pesan Aburizal Bakrie ke Nurul-Ruli

user
Endang Saputra 02 April 2018, 18:32 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie (ARB) menyampaikan pesan kepada pasangan Nurul Arifin-Chairul Yaqin Hidayat (Ruli) yang bertarung di Pilwalkot Bandung 2018. ARB menyampaikan sedikitnya ada tiga hal yang harus dilakukan pasangan Nurul-Ruli jika terpilih memimpin Bandung.

Pertama yakni soal kemacetan. ARB meminta pasangan Nurul-Ruli untuk menata sektor transportasi di Kota Bandung. Menurutnya kondisi Kota Bandung saat ini sudah sangat macet

"Tahun '64 Saya masuk Bandung. Saat itu masih adem, masih 'tiris' (dingin). Sekarang kayaknya udah panas. Dulu enggak pernah ada macet-macet seperti ini. Pertumbuhan penduduk yang begitu besar membuat Bandung macet. Saya pesan untuk benahi, jadikan Bandung yang meskipun begitu banyak penduduknya tetapi dapat menjalankan tugasnya dengan tenang tanpa kehilangan waktu dengan kecametan," ujar ARB saat berkunjung ke posko pemenangan Nurul-Ruli di Jalam Tamblong, Senin (2/4)

Pria yang juga lulusan ITB ini juga berpesan kepada pasangan Nurul-Rulu untuk memperkecil ketimpangan ekonomi di Bandung. Seperti diketahui angka gini ratio di Bandung sebesar 0,42 persen.

"Ketimpangan pendapatan perlu diatasi. Semua mengharapkan ketimpangan ekonomi di Bandung atau nasional ini dapat diperkecil. Sebagaimana kita ketahui gini ratio diharapkan terus menurun," ucapnya.

Tidak hanya itu lanjut ARB,ketiga untuk menuntaskan persoalan kemiskinan di Bandung.

"Jadi bagaimana kemiskinan kita tekan dengan serendah rendahnya. Mudah mudahan saya betul berharap paslon nomor satu bisa jadi nomor satu," katanya.

Kredit

Bagikan