Satu rumah di Jalan Kanayakan hangus dilalap si jago merah

user
Mohammad Taufik 16 Februari 2018, 22:33 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Peristiwa kebakaran melanda sebuah rumah yang berada di Jalan Kanayakan Nomor 18, RT 20/08
Kelurahan Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jumat (16/2). Akibat kebaran tersebut, bagian belakang rumah hangus dilalap api.

Kepala Bidang Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kurnia Saputra mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran pada pukul 11.05 WIB. Setelah mendapat laporan petugas damkar kemudian langsung meluncur ke lokasi.

Menurut Kurnia, diketahui kondisi rumah dalam keadaan kosong, karena tidak dihuni oleh pemiliknya sekitar 10 tahun.

"Tetangga belakang rumah melihat kepulan asap, dan setelah di dobrak ke dalam rumah, terlihat api sudah membakar bagian belakang rumah," ujar Kurnia kepada Merdeka Bandung lewat pesan singkat.

Petugas kemudian melakukan pemadaman. Sebanyak tiga unit mobil pancar dikerahkan untuk memadamkan api. Sekitar 1 jam kemudian api dapat dipadamkan dan dilanjutkan dengan proses pendinginan dan pengecekan di sekitar bangunan rumah yang terbakar.

Tidak ada korban dalam peristiwa kebakaran ini. Pihak damkar belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut.

Kredit

Bagikan