Demokrat buka pendaftaran balon Pilwalkot Bandung sampai akhir Mei

user
Mohammad Taufik 17 Mei 2017, 19:49 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - DPC Partai Demokrat Kota Bandung telah membuka pendaftaran bagi warga Bandung yang ingin maju dalam bursa pencalonan Wali Kota Bandung 2018 sejak 21 April 2017. Sedikitnya telah ada tujuh calon mendaftar.

Ketua Tim Penjaringan Konvensi DPC Demokrat Kota Bandung Aan Andi Purnama masih merahasiakan bakal calon yang mendaftar. Namun Aan memberikan bocoran jika para calon yang mendaftar berasal dari beragam kalangan mulai dari birokrat, pengusaha, hingga artis.

"Itu saja clue-nya. Sementara dari internal partai, sementara ini baru ada satu calon saja yaitu Sekretaris DPC Demokrat Kota Bandung Entang Suryaman. Pendaftaran bakal calon masih akan dibuka hingga 31 Mei mendatang," ujar Aan kepada wartawan di Gedung DPRD Kota Bandung, Jalan Sukabumi, Rabu (17/5).

Menurut Aan, para calon yang telah mendaftar ini telah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti penjaringan. Ke tujuh bakal calon itu, selanjutnya akan melalui tahap seleksi terlebih dahulu sebelum akhirnya terpilih sesuai kriteria yang telah ditentukan.

"Setelah seleksi, kita akan perkenalkan kepada warga dan turut melibatkan warga agar hasil seleksi semakin maksimal. Setelah itu kita lakukan survei," katanya.

Adapun untuk tahapan selanjutnya, kata Aan, dari hasil survei nantinya akan diketahui nama-nama yang memiliki popularitas dan elektabilitas paling baik. Selanjutnya nama diajukan ke DPP pusat.

"Penentuan bakal calon selanjutnya ditentukan berdasarkan hasil survei internal yang dibantu sebuah lembaga survei terpercaya. Survei akan dilaksanakan Agustus mendatang," ujarnya menegaskan.

Kredit

Bagikan