Proyeknya unik, Ridwan Kamil maklumi pengerjaan skywalk molor

user
Muhammad Hasits 16 Januari 2017, 13:40 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Proyek pembangunan skywalk Cihampelas yang ditargetkan rampung pada akhir Desember 2016 kemarin rupanya molor hingga awal 2017 ini. Namun, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil memaklumi kemunduran ini.

Bagi pria yang akrab disapa Emil itu, pengerjaan proyek skywalk Cihampelas dinilai rumit membuatnya maklum akan keterlambatan pembangunan. Meski begitu, Emil mengaku kualitas dari konstruksinya terbilang jempolan.

"Pengerjaannya sudah mau 100 persen tapi karena proyeknya memang rumit dan unik jadi saya maklumi dengan adanya sedikit keterlambatan ini," ujar Emil saat ditemui di Skywalk Cihampelas, Senin (16/1).

Emil menjabarkan, apresiasi diberikan kepada kontraktor yang mengerjakan Skywalk Cihampelas. Pengerjaan yang rapih dan konstruksinya terbilang paling baik di Indonesia.

"Kualitas konstruksinya termasuk paling baik yang pernah saya lihat di Indonesia. Saya apresiasi kepada kontraktornya dan tim bahwa kualitas kerjaannya sebagai arsitek secara kasat mata saya nilai 8,5 hingga 9 untuk proyek pemerintah," jelasnya.  

Bila tak ada halangan, Skywalk Cihampelas akan diresmikan pada Maret 2017 mendatang. Masih ada beberapa pengerjaan dan urusan yang harus diselesaikan sebelum peresmian dilangsungkan.

Saat ini Pemkot Bandung kini tengah melakukan persiapan perhitungan para PKL yang ada di Jalan Cihampelas untuk nantinya direlokasi. Namun, pihaknya harus sangat hati-hati dalam hal ini.

Relokasi PKL tak bisa sembarangan. Pasalnya, para PKL dadakan atau PKL siluman kerap bermunculan untuk mencari keuntungan.

"Kami sedang persiapan untuk menghitung ulang PKL yang rencana akan pindah ke atas Skywalk. Jangan sampai ada tambahan-tambahan karena biasanya kalau sudah ada dalam dialog dan rencana relokasi suka ada PKL siluman yang ikut enggak jelas. Kami ingin pastikan tidak terjadi," ujar Emil.

Emil menuturkan, dengan adanya relokasi bagi para PKL ini sistemnya harus self sustain. Artinya operasional ditanggung pedagang atau asosiasinya. Dengan begitu diharapkan mampu meningkatkan perekonomian di Cihampelas yang dulu terkenal sebagai tempat pusat belanja jeans.

Ditargetkan proses pemindahan PKL pada Januari bisa selesai. Sebelum melakukan peresmian pada Maret mendatang juga pihaknya harus melakukan ujicoba untuk air dan listrik.

Kredit

Bagikan