Daftar hotel di Kawasan Suci yang bisa dipilih saat liburan di Bandung
Bandung.merdeka.com - Di setiap sudutnya, Bandung memiliki hotel yang bisa menjadi pilihan bagi para wisatawan. Seperti di Kawasan Suci yang menjadi pusat pembuatan t-shirt dan souvenir, ada beberapa hotel yang bisa menjadi pilihan untuk menginap kala berlibur di Kota Kembang.
Dari sepanjang Jalan Surapati hingga PHH Mustopa, setidaknya ada enam hotel yang bisa menjadi pilihan menginap. Mulai dari hotel dengan layanan berkelas hingga yang menawarkan harga ekonomis ada di Kawasan Suci.
Prime Park Hotel
Hotel bintang empat di Jalan PHH Mustopa ini menawarkan fasilitas yang dijamin membuat tamu nyaman.
Hotel Poster
Tangga yang ada dibangunan depan dan langsung menuju ruang aula besar menjadi cirikhas Hotel Poster. Salah satu hotel lama di Kota Kembang ini memiliki bangunan khas zaman dulu, lokasinya dekat dengan tempat makan di kawasan tersebut.
Hotel Augusta dan New Augusta
Ada dua hotel Augusta di Jalan Surapati, lokasinya berdekatan dan menawarkan harga ekonomis.
Hotel Amalio
Hotel ini tak terlalu besar, cocok bagi para wisatawan yang tidak menyisihkan budget lebih bisa memilih hotel ini untuk menikmati waktu tidur di Kota Kembang.
Yehezkiel Hotel
Memiliki bangunan besar dengan konsep kekinian, hotel di Jalan Surapati ini menawarkan harga ekonomis. Harganya dibanderol mulai dari Rp 300 ribuan hingga Rp 500 ribuan.
Vio Hotel
Lokasinya dekat sekali dengan Lapangan Gasibu dan pusat pemerintahan Kota Bandung yakni Gedung Sate. Vio Hotel memiliki lokasi strategis karena berada tepat di tengah kota.
Tag Terkait
Usir Penat di Masa Pandemi, Staycation di Hotel Bisa Jadi Solusi
Hotel Berbintang Di Bandung Taat Aturan Terkait Sertifikat Laik Fungsi Bangunan
OYO Hotels Kembali Perluas Jaringan Di Bandung
Distaru Benarkan Banyak Hotel di Bandung Belum Miliki Sertifikat Laik Fungsi Bangunan
Bercita-Cita Jadi Artis, Dimas Justru Kini Sukses Jadi Bos Hotel di Bandung
Rozelle Hotel, Penginapan Nyaman di Tengah Perumahan Mewah Setra Duta
INAP at Capsule Hostel Tawarkan Pemandangan Kota Bandung Dari Ketinggian
Jelang Tahun Baru, Tingkat Okupansi Hotel di Kota Bandung Capai 100 Persen
PHRI: Jumlah Gedung Hotel di Bandung Minim Miliki Sertifikat Laik Fungsi Bangunan
De Braga by Artotel, Hotel Butik Pertama di Bandung Yang Dapat SLF