Jalani laga tanpa bobotoh, Persib optimis raih 3 poin lawan Madura United


Bandung.merdeka.com - Persib Bandung akan menjalani laga tanpa pendukungnya saat melawan Madura United di Stadion Batakan Balikpapan, Selasa 9 Oktober 2018. Pelatih Persib Mario Gomez meminta doa serta restu dari seluruh masyarakat Jawa Barat dan bobotoh.
"Bermain tanpa suara dan nyanyian bobotoh di dalam lapangan memang cukup berat bagi kami. Selama ini mereka selalu menjadi teman setia kami. Tapi, perjalanan ini tetap harus kami jalani. Jangan khawatir, doakan saja tim ini, kami pun akan memberikan yang terbaik untuk kalian," ucap pelatih asal Argentina ini, seperti dikutip laman klub, Senin (8/10).
Meski harus terusir dan tanpa dukungan langsung bobotoh, Gomez tetap optimistis Maung Bandung akan meraih poin penuh dari tim berjuluk Laskar Sappe Kerrab tersebut.
"Yang terpenting adalah persiapan dari tim ini sendiri. Kami sudah melakukan persiapan yang sangat baik selama ini. Semua pemain sangat siap untuk pertandingan besok," katanya.
Gomez mengaku senang lantaran seluruh pemain dalam kondisi fisik yang sangat prima. Jeda penghentian sementara kompetisi disebut Gomez menjadi keuntungan tersendiri bagi skuatnya.
"Semua pemain dalam keadaan fresh. Mereka terlihat begitu siap bermain melawan Madura nanti. Saya sangat mengapresiasi kerja keras mereka selama berlatih. Mereka berlatih begitu penuh semangat dan seperti tidak terbebani oleh hal apapun," ucapnya.
Tak hanya itu, Gomez menilai seluruh pemainnya kini dalam semangat tinggi untuk mempertahankan posisi puncak klasemen. Apalagi, di laga terakhir, Maung Bandung sukses meraih kemenangan penting atas Persija Jakarta.
Skuat Maung Bandung sendiri sudah tiba di Balikpapan untuk menjalani laga kandang versus Madura United di pekan ke-24 Liga 1 2018. Skuat asuhan Mario Gomez mendarat di Bandar Udara Internasional Muhammad Sulaiman, Sepinggan, Balikpapan pukul 12.30 WITA.
Setibanya di bandara, Supardi Nasir dan kawan-kawan langsung disambut puluhan bobotoh yang tergabung dalam Viking Borneo. Mereka pun turut mengantarkan rombongan tim menuju tempat bus terparkir sembari menyanyikan yel-yel pembakar semangat.
Pertandingan kandang usiran antara Persib dan Madura United digelar di Stadion Batakan. Sesuai sanksi yang dijatuhkan Komdis, laga ini digelar tanpa penonton.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak