Kalahkan PSM Makassar 3-0, Persib naik ke peringkat enam

user
Mohammad Taufik 24 Mei 2018, 11:17 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Persib Bandung memenuhi targetnya untuk meraih tiga poin usai mengalahkan tim tamu PSM Makassar dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (23/5) malam. Kemenangan ini langsung membawa Persib ke papan atas klasmen sementara Liga 1 2018 dengan menempati posisi 6

Tigal gol Persib dicetak Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman. Ezechiel mencetak dua gol pada menit 38 dan 53. Sementara gol Bauman dicetak pada menit ke 82.

Di awal laga, PSM langsung tampil menekan. Rizky Pellu berhasil masuk dari sisi kanan di bawah kawalan Bojan Malisic. Pellu mampu melepaskan sepakan keras di dalam kotak penalti, namun bola masih menyamping di sisi kanan gawang M. Natshir

Di menit sepuluh, Persib balik menekan. Melalui serangan balik di sisi kiri, Ezechiel bergerak cepat ke dalam kotak penalti. Sayang, sepakan kaki kirinya masih bisa dihalau kiper Rivki Mokodompit.

Aksi saling serang terus berlanjut. M. Fauzan Jamal mampu mengirimkan umpan silang dari sisi kiri. Namun bola jatuh di kaki Victor Igbonefo. Kontrol Viktor lemah dan membuat bola bisa dicuri Guy Junior yang langsung melepaskan tembakan. Beruntung, bola melambung di atas mistar.

Handsball dilakukan Pluim di dalam kotak penalti di menit ke-34. Wasit pun langsung menunjuk titik putih. Eksekusi penalti diambil Ezechiel di menit ke-38. Ia mampu memaksimalkannya menjadi gol keunggulan Persib

Di menit-menit akhir babak pertama, Ezechiel kembali mengancam. Di bawah kawalan ketat, striker asal Chad itu masih bisa melepaskan tembakan. Namun, bola masih bisa diblok Rivki.‎ Hingga babak pertama usai, skor 1-0 untuk keunggulan Persib tak berubah.

Memasuki babak kedua, pelatih kepala PSM menambah juru gedor dengan memasukkan Bruce Djite menggantikan Wasyiat Hasbullah. Namun, Persib tetap menekan.

Di menit ke-53, Ghozali Siregar mengirimkan umpan dari sepak pojok. Ezechiel yang mampu melepaskan diri dari kawalan sukses menanduk bola dan menjebol gawang PSM untuk kedua kalinya.

Lima menit berselang, serangan cepat dilancarkan PSM. Marc Anthony Klok menyodorkan odorkan bola kepada Pellu ‎yang lantas diteruskan menjadi umpan silang dari sisi kiri. Arah bola mampu dibaca dengan baik oleh Natshir dan diamankan dengan sempurna.

Penyelamatan gemilang dilakukan Natshir di menit ke-65. Ferdinand lolos dari jebakan off-side dan langsung berhadapan dengannya. Ferdinand coba lewati Natshir, namun gagal dan bola bisa dihalau dengan sempurna.

‎Gol ketiga Persib tercipta di menit ke-82. Sontekan Bauman menghukum Rivki yang tak lengket menangkap bola kiriman Ghozali di sisi kiri. Skor berubah 3-0.

Di penghujung pertandingan, Persib masih tampil menekan. Ghozali mendapat tendangan bebas hasil pelanggaran Klok. Di kubu lawan, PSM Makassar terlihat masih kesulitan mencari gol pertamanya di laga ini. Hingga pertandingan usai skor pertandingan masih menang 3-0 dengan keunggulan Persib.

Pelatih Mario Gomez mengaku gembira dengan hasil tersebut. Ia menyebutkan, tim asuhannya telah menampilkan permainan yang apik di sepanjang pertandingan. Namun, pelatih asal Argentina itu juga mengakui kualitas yang dimiliki Juku Eja sehingga sempat merepotkan lini belakang Persib

"Kita bermain sangat baik di pertandingan tadi. PSM adalah tim yang kuat. Mereka mempunyai penyerang yang berkualitas. Gelandang mereka juga bagus," ujar Gomez seperti dikutip laman klub.

Menurut Gomez, kemenangan yang diraih anak asuhnya itu diraih berkat gaya permainan terbuka yang diperagakan Supardi Nasir Bujang dan kawan-kawan. Hal tersebut, kata dia, membuat Persib leluasa dalam mengembangkan permainan dan bisa mencetak tiga gol.

"Kita bermain terbuka sehingga bisa mencetak tiga gol. Itu penting. Saya ulangi, PSM tim yang kuat, seperti Persipura. Tapi kita bermain sangat baik," ujarnya.

Kredit

Bagikan