Olahan unik dari laut khusus untuk Imlek di Noble House

user
Muhammad Hasits 07 Februari 2016, 13:14 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Bosan dengan kudapan khas Tahun Baru China atau Imlek yang itu-itu saja? Tak ada salahnya untuk mencicip menu-menu unik yang berbahan baku olahan laut dari Noble House Chinese Restaurant & Suki.

Noble House Chinese Restaurant & Suki yang merupakan salah satu tempat makan di Grand Aquila Hotel ini menyuguhkan penganan-penganan unik seperti olahan ubur-ubur, bibir ikan, sirip ikan hiu, serta ikan kerapu.

Public Relation Grand Aquila Hotel, Susanti mengatakan, pada momen Imlek yang jatuh Senin (8/2/16) besok, ada tiga paket makan yang bisa menjadi pilihan. Paket makan tersebut ditujukan untuk keluarga dengan enam porsi dan 10 porsi.

"Kami suguhkan tiga set menu berbeda dengan harga dari Rp 1,2 juta untuk enam orang, hingga Rp 2,3 juta untuk 10 orang," ujar Susanti kepada Merdeka Bandung, Minggu (7/2).

Dalam setiap set menu sudah lengkap dengan makanan pembuka, makanan utama, hingga pencuci mulut. Ada tujuh hingga delapan menu dalam setiap set menu yang ada di Noble House.

"Semuanya sudah lengkap jadi tamu datang tinggal pilih set menu yang mana nanti disuguhkan langsung dalam round table," terangnya.

Untuk menikmati menu Imlek yang bisa dinikmati pada momen makan malam hari ini, Minggu (7/2/16), bisa menghubungi nomor telepon 022-2039280 atau langsung datang ke Grand Aquila Hotel Jalan Dr Djundjunan No. 116.

Kredit

Bagikan