ISCLO sebut dibutuhkan keilmuan agar masyarakat bisa terima kemajuan teknologi

Arif Partono
Bandung.merdeka.com - Dewasa ini, pertumbuhan teknologi tidak bisa dibendung. Dibutuhkan keilmuan untuk mampu menerima perkembangan teknologi yang semakin canggih ini. Bisa jadi, kecanggihan teknologi saat ini menuai kontroversi karena kurangnya pehamanan atas hal tersebut. Seperti perkembangan yang terjadi dalam ranah transportasi.
Kehadiran transportasi online merupakan salah satu bentuk inovasi teknologi kekinian yang mampu memudahkan masyarakat. Transportasi online ini membuat pelanggan serasa menaiki kendaraan sendiri dengan supir yang siap mengantar kemanapun dibutuhkan.
Kemudahan yang ditawarkan oleh transportasi online ini rupanya tidak diterima secara baik oleh semua masyarakat. Penolakan dilontarkan secara lantang oleh ojek pangkalan yang sudah bertahun-tahun mengais rejeki di sana. Aksi penolakan ini diyakini salah satu penyebabnya karena kurangnya pengetahuan dari masyarakat.
Menariknya hal tersebut untuk dibahas, Telkom University menyelenggarakan International Seminar & Conference on Learning Organization (ISCLO) 2018 dengan mengangkat isu-isu menarik seperti transportasi online.
Ketua pelaksana ISCLO 2018, Arif Partono mengatakan, kegiatan ini membahas berbagai topik penelitian terkini dari berbagai keilmuan seperti Economics, Finance & Accounting, Marketing, Entrepreneurship, Business Strategic, Information Technology, CRM, Operations, Human Resources & Industrial Organization, Knowledge Management, dan Strategic Management.
"Di Indonesia, kehadiran transportasi online khususnya ojek online begitu ditentang oleh oknum ojek pangkalan. Perkembangan teknologi ini mah dihambar ya tentu saja sulit. Ini tidak bisa dilawan, justru harus diberikan pemahaman kalau ini perkembangan teknologi yang harus diterima," ujar Arif kepada Merdeka Bandung saat ditemui di eL Royale Hotel, Jalan Merdeka, Rabu (4/7).
Penyelenggaraan ISCLO 2018 diharapkan dapat menambah wawasan dan meningkatkan kapasitas pengetahuan. Penelitian ilmiah yang didiskusikan di dalam konferensi dapat memperkaya referensi bagi para akademisi dan praktisi. Diyakini, kegiatan ISCLO 2018 dapat mendorong penelitian-penelitian dan karya ilmiah lebih lanjut yang lebih berbobot dan bermanfaat.
"Ini adalah bagian dari kewajiban perguruan tinggi. Kami menumbuhkan kesempatan bagi mahasiswa untuk berinteraksi dengan pihak lain mengembangkan wawasan. Makanya kami mengajak para siswa S1 dan magister untuk turut dalam kegiatan ini. Ada begitu banyak isu yang dibahas dan tentunya menarik," tuturnya.
Di samping berbagai topik menarik yang disajikan oleh para peneliti, ditampilkan pula diskusi dari ahli dibidang praktisi dan akademisi dari Indonesia, China, dan Kanada.
Ketiga pakar tersebut adalah Dr. Ulf Henning Richter, Associate Professor of Global Business and Strategy, Tongji University China, Maria Gloria Gonzales Morales Ph.D, Associate Professor & Research Director of the Occupational Health and Positive Psychology Lab (OHPP LAB), University of Guelph Canada, dan Mu'min Santoso - Co-founder and Managing Partner of Ilone Network (RACK Digital, Mothers on Mission, The Hatch) Indonesia.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak