Diskominfo Kota Bandung berikan bantuan 1.000 website gratis bagi UMKM

user
Endang Saputra 19 Maret 2018, 13:54 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) memberikan bantuan 1.000 website gratis untuk pengusaha Usaha Mikro Kecil Menengah(UMKM) dan mahasiswa pengusaha. Hal ini sejalan dengan program Kementerian Konunikasi dan Infirmatika (Kominfo) yang memberikan satu juta domain gratis bagi pendidikan yayasan, komunitas dan wirausaha.

Kepala Diskominfo Kota Bandung Ahyani Raksanagara mengatakan, untuk di Kota Bandung sendiri bantuan website gratis ini diperuntukan kepada kalangan wirausaha. Hal ini sebagai bentuk dukungan untuk sarana promosi digital bagi para wirausahawan.

"Kami fokuskan yang 1.000 ini kami meminta kepada Kominfo untuk khusus kepada wirausaha. Karena kita kan tahu kontribusi di Kota Bandung mereka untuk pembangunan ekonomi sangat besar," ujar Ahyani kepada wartaaan di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Senin (19/3).

Menurut Ahyani pelaku UMKM ataupun mahasiswa pengusaha yang ingin mendapatkan domain gratis hanya tinggal mengisi formulir dan membawa produk untuk di foto. Mereka dapat mengusulkan tiga nama domain dengan ectention domain yang bisa dipilih yakni '.co.id'; '.id 'dan 'biz.id '. Nantinya peserta yang telah mendaftar akan diverifikasi oleh panitia.

"Mereka harus serius juga untuk menampilkan yang terbaik dari produknya. Ada formulir yang harus diisi, lewat google forms atau offline di sini. Nanti dari pihak fasilitator akan melakukan verifikasi. Nanti ada notifikasi kepada email mereka," kata dia.

Menurut Ahyani, hingga saat ini ada banyak peserta yang telah mendaftar baik secara online maupun offline. Ada beragam jenis produk yang didaftatkan seperti kuliner, fashion, jasa, produk seni kreatif.

"Kita menyiapkan etalase bagi wirausaha. Yang membina supaya menjadi wirausaha muda itu kan ada di dinas KUKM, Dispora, perdagangan, dia menyiapkan, sementara kami memfasilitasi supaya dia secara mandiri punya etalase masing-masing di web," ucap dia.

Dia berharap dengan program website gratis ini dapat mengembangkan bisnis para wirausahawan di Kota Bandung. Terutama dalam memperluas jaringan pemasaran.

"Ini menjadi awal untuk semangat mereka juga, bahwa kami ada untuk mendampingi supaya tetep tumbuh dan berkembang," ungkapnya.

Selain membuka pendaftaran secara offline, warga juga dapat melakukan pendaftaran secara online yakni di google form htttps://goo.gl/forms/4acfjmzkCrxLMJvZ2.

"Satu tahun pertama dari pemerintah itu gratis. Nah ahun kedua membayar secara mandiri. Harapannya dengan satu tahun ini mereka udah berkembang," katanya.

Kredit

Bagikan