Malam ini ada konser Wayang Techno di Taman Budaya Bandung

user
Farah Fuadona 20 Agustus 2016, 12:45 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Bagaimana seni wayang golek dipadukan dengan teknologi digital? Saksikan saja pertunjukkan “Konser Wayang Techno Cds" di Teater Terbuka Balai Pengelolaan Taman Budaya Jalan Bukit Dago Selatan No. 53a Bandung, malam ini, Sabtu (20/8).
 
Kepala Seksi Pemanfaatan Taman Budaya Dinas Pariwisata dan Budaya Jawa Barat, Yadi Hayadi, acara unik tersebut dimulai pukul 19.30 WIB. “Acara ini terbuka untuk umum dan gratis,” kata Yadi Hayadi, melalui rilis yang diterima Merdeka Bandung.

Konser Wayang Techno Cds mengangkat keksatriaan Gatot Kaca, salah satu tokoh wayang yang sakti dan bisa terbang seperti Superman. Konser ini dimainkan oleh Ki Dalang Asep Aceng Amung Sutarya.

Dalam sinopsisnya, Gatot Kaca ditugaskan menjaga keamanan negara Amarta. Putra Bima ini menghadapi para musuh yang akan mengacau negara.

Yadi menjelaskan, pementasan “Konser Wayang Techno Cds" dilatarbelakangi perkembangan teknologi. Konsep yang ditampilkan berupa kolaborasi pagelaran kesenian wayang dengan perkembangan dunia teknologi.

Nantinya, konser memadukan tradisi dengan teknologi hologram, animasi, lighting dan sound system.

“Untuk membuat wayang ini diterima oleh semua lapisan, maka harus berevolusi menjadi produk unggulan yang menarik dan diminati semua orang pada jaman ini,” jelas Yadi.

Dengan konsep tersebut, diharapkan seni wayang bisa lestari mengikuti perkembangan jaman. Sehingga wayang tetap menjadi media budaya yang menyampaikan nilai-nilai kehidupan.

Kredit

Bagikan