Dishub Kota Bandung siapkan 948 armada untuk masa angkutan mudik Lebaran

Iya Sunarya
Bandung.merdeka.com - Dinas Perhubungan Kota Bandung menyiapkan 948 armada dalam menghadapi masa arus mudik tahun ini. Ratusan armada tersebut disiapkan di dua terminal yakni Terminal Cicaheum dan Terminal Leuwi Panjang.
"Untuk Terminal Cicaheum sebanyak 221 armada dan di Terminal Leuwipanjang sebanyak 727 armada," ujar Kepala Seksi Manajemen Angkutan Dishub Kota Bandung Iya Sunarya kepada wartawan di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Kamis (7/6).
Iya menuturkan, armada bus yang disiapkan di Terminal Leuwipanjang terdiri dari bus antar kota antar provinsi (AKAP) sebanyak 267 kendaraan, bus antar kita dalam provinsi (AKDP) sebanyak 450 kendaraan Jumlah ini dilengkapi bus bantuan 10 kendaraan.
Adapun di Terminal Cicaheum, bus AKAP sebanyak 108 kendaraan, bus AKDP 83 kendaraan. Jumlah ini ditambah bus bantuan Perum Damri 20 kendaraan dan bus bantuan 10 kendaraan.
"Kita juga siapkan armada cadangan untuk mengantisipasi jika terjadi lonjakan penumpang. Selain itu juga mengantisipasi jika kemacetan membuat angkutan mudik terhambat tiba di terminal," kata dia.
Iya mengungkapkan, Terminal Cicaheum menjadi titik arus mudik di Kota Bandung. Armada yang disiapkan melayani arus mudik ke daerah Priangan Timur serta beberapa wilayah di Jawa Tengah. Sementara untuk Terminal Leuwipanjang, melayani mudik ke wilayah bagian barat, Jabodetabek hingga Pelabuhan Merak.
Dalam musim arus mudik lebaran tahun ini, pihaknya menyiagakan 424 orang petugas di berbagai titik. Untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada penumpang, setiap kendaraan yang akan beroperasi harus menjalani ramp check. Uji kelaikan dilakukan untuk mengantisipasi kecelakaan karena kondisi kendaraan yang tidak layak.
"Jadi kalau ada yang rusak kami kembalikan ke pool untuk diperbaiki. Sehingga diharapkam zero accident untuk mudik kali ini," katanya.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak