Para Youtuber kumpul dalam hajatan YouTube FanFest Showcase

user
Mohammad Taufik 21 Oktober 2017, 15:50 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Bagi yang hobi menyaksikan video pada chanel youtube, pasti hapal dengan para Youtubers yang tengah berkumpul dalam hajatan Youtube FanFest Showcase di Cihampelas Walk. Acara yang diselenggarakan selama tiga hari hingga Minggu (22/10).

Youtube FanFest Showcase dipersembahkan oleh Vivo bekerjasama dengan JD.id, dan official partner Axis untuk pertama kalinya datang ke Bandung. Kegiatan ini hadir dengan membawa lebih dari lima nama besar youtube kreator dan juga para kreator lokal.

Head of Consumer Marketing Google Indonesia, Fibriyani Elastria mengatakan, kreator besar yang datang adalah Eka Gustiwana, SkinnyIndonesian24, Salshabilla, dan Hanin Dhiya. Ada pula kreator daerah seperti Kery Astina, dan Lutfhi Halimawan.

"Festival ini tidak hanya mengenai kreator yang ada di Jakarta. Menjamurnya talenta dari kota-kota di luar Jakarta yang aktif berkreasi dan meraih sukses di youtube semakin banyak," ujar Fibri kepada Merdeka Bandung, Jumat (20/10).

Kata Fibri, rangkaian YouTube Fanfest 2017 menjadi sarana bagi anak muda Indonesia mengekspresikan diri dan kreativitas. Gelaran ini akan diselenggarakan di kota lainnya yakni Yogyakarta, Surabaya, dan Jakarta.

"Kami ingin membawa keseruan yang dama bagi kreator dan penggemar youtube di Bandung. Untuk itu pula kami mulai membawa rangkaian Youtube FanFest ke Yogyakarta, dan Surabaya," jelasnya.

Sementara itu, salah seorang kreator besar Indonesia yakni Hanin Dhiya berharap kegiatan di Bandung ini bisa sesuai dengan ekspektasinya. Seperti yang telah berlangsung di Yogyakarta yang sukses menyedot animo masyarakat.

"Seru banget apalagi di Jogja audiencenya ngangkat dan bikin mood naik banget. Ekpektasinya di Bandung semoga bisa lebih seru dari Jogja dan Surabaya. Jabar lebih banyak pengguna sosial medianya, pokoknya bisa pecah," papar Hanin.

Kredit

Bagikan