Yuk intip tempat syuting film Dilanku 1990 di Bandung

user
Mohammad Taufik 01 Februari 2018, 18:13 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Sejak ditayangkan perdana pada 25 Januari lalu, film Dilanku 1990 sukses mencuri perhatian. Film yang diangkat dari novel laris karya Pidi Baiq ini rupanya menjalani proses syuting di Kota Kembang.

Menjalani proses syuting pada 2016 silam, ada begitu banyak sudut cantik di Kota Kembang yang dijadikan lokasi pengambilan gambar pada adegan-adegan dalam film yang diperankan oleh Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan sebagai Dilan.

Bagi Anda yang penasaran menilik lokasi syuting yang digunakan, yuk intip beberapa tempat yang hadir dalam film bergenre drama remaja itu.

Sekolah Dilan

Mengambil lokasi di Sman 20 Bandung, tempat ini dijadikan sebagai sekolah dari dua tokoh utama yakni Dilan dan Milea. Berlokasi di Jalan Citarum, ada cukup banyak adegan yang diambil di sini. Seperti aksi tawuran, upacara, serta aksi berkelahi antara Dilan dan temannya.

Rumah Milea

Rumah heritage yang ada disekitar kawasan Guntur digunakan sebagai rumah Milea. Ditempat ini, adegan Milea yang kerap kegirangan atas kejutan yang diberikan oleh Dilan menjadi salah satu adegan berkesan. Seperti kala Dilan datang untuk pertama kalinya ke rumah Milea dan mengaku mengetahui banyak hal mengenai wanita pujaannya itu.

Kantin Bi Eem

Sebuah rumah di Jalan Panaitan digunakan sebagai kantin yang kerap digunakan untuk bolos oleh Dilan dan teman-temannya, tempatnya bernama Kantin Bi Eem. Di sini juga ada sebuah adegan dimana Dilan yang terluka diobati oleh Milea.

Jalan pertemuan berangkat sekolah

Sekitar Jalan Cibeunying dipilih menjadi lokasi pertemuan Dilan dan Milea saat berangkat sekolah. Lokasi ini memiliki banyak pepohonan rindang dengan suasana yang sejuk.

Kredit

Bagikan