Sebanyak 24 ribu jiwa jadi korban banjir di Kabupaten Bandung

Oleh Mohammad Taufik pada 14 Maret 2016, 11:18 WIB

Bandung.merdeka.com - Banjir yang menerjang Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mencapai 24 ribu jiwa. Luapan sungai Citarum sejak Sabtu 12 Maret lalu merendam pemukiman warga yang ada di 15 kecamatan.

Ke-15 kecamatan itu yakni; Kecamatan Rancaekek, Cicalengka, Solokanjeruk, Cileunyi, Cangkuang, Arjasari, Kotawaringin, Katapang, Majalaya, Ciparay, Pameungpeuk, Baleendah, Dayeuhkolot, Bojongsoang dan Banjaran.

"Jumlah koban terdampak banjir sekitar 24 ribu jiwa," kata Bupati Bandung Dadang Nasser di Kabupaten Bandung, Senin (14/3).

Empat kecamatan yang paling parah menurut dia ada di Kecamatan Dayeuhkolot, Baleendah, Bojongsoang dan Rancaekek. Luapan air sungai merendam rumah warga dengan ketiggian beragam.

Dia menambahkan, akibat luapan sungai terbesar di Jabar itu menyebabkan akses jalan di beberapa ruas terputus. "Rumah warga dan memutus akses jalan raya. Luapan dan genangan airnya meluas ke mana-mana," terangnya.

Menurut dia sejumlah personel dari BPBD Kabupaten Bandung, TNI, Polri sudah mengevakuasi warga yang terdampak langsung banjir. "Semua warga sudah dievakuasi ke tempat pengungsian," ujarnya.

Tag Terkait