Indonesian Guitar Community rayakan hari jadi yang ke-7

user
Farah Fuadona 27 September 2016, 13:00 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Indonesian Guitar Community (IGC) merayakan hari jadi yang ke-7. Komunitas gitar yang lahir pada tanggal 23 Februari 2009 di Kota Bandung ini menggelar acara bertajuk Guitar Rave Party di Emte Resort Ciwidey pada 24-25 September 2016 kemarin.

Ketua Indonesian Guitar Community Dendy 'Benduh'  menuturkan, perayaan ulang tahun komunitas IGC tahun ini mempunyai konsep yang berbeda dari tahun-tahun sebelum nya. Guitar Rave Party adalah konsep dari event anniversary IGC yang ke-7 ini, di mana IGC menyambut hangat dan memberikan pesta untuk komunitas gitar lainnya.

"Kerangka acara yang disuguhkan Guitar Rave Party ini tidak hanya menampilkan solo gitar saja, namun ada juga penampilan Covering Session untuk para peserta yang mengcover karya orang lain," ujar Dendy kepada Merdeka Bandung, Selasa (27/9).

Menurut Dendy, ada puluhan gitaris yang datang untuk meramaikan dalam acara ini. Tak hanya dari Bandung, IGC juga turut mengundang komunitas gitar dari berbagai daerah seperti Solo (IGC Chapter Solo), Indramayu (FGI), Tasikmalaya (FGT), Bogor (BGF), Cimahi (CGC), Jakarta (Gitaris INA).

"Jadi kita juga menampilkan Band dari berbagai komunitas, Sharing Session dengan para guest star, Guitar Competition untuk komunitas gitar di luar IGC," katanya.

Acara dimeriahkan juga oleh para bintang tamu seperti Gangan (Sahara), Nico (Ballerina), Hinhin "Akew" (Nectura/Saravti) dan Nissan Fortz (Sarah n Soul). Tak sampai disitu, khusus untuk acara Guitar Competition pihaknya juga memberikan hadiah bagi pemenang yakni berupa endorse dari Senar JXI selama satu tahun bagi 3 gitaris yang terpilih.

"Inti utama dari Guitar Rave Party ini adalah silaturahmi dan saling berbagi pengalaman dengan para senior. Guest yang akan menjadi bekal untuk para gitaris yang hadir dalam event ini," katanya.

Kredit

Bagikan