H3B buka puasa bareng anak yatim dalam 'Berbagi & Bercerita'

user
Mohammad Taufik 20 Juni 2016, 11:39 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Himpunan Humas Hotel Bandung (H3B) yang telah 20 tahun didirikan, pada bulan Ramadan tahun ini kembali melakukan kegiatan CSR yakni bakti sosial.

Pada kesempatan ini, H3B yang diketuai oleh Nike April, Marketing Communications Manager InterContinental Bandung Dago Pakar, ini menyelenggarakan acara buka puasa bersama dengan anak-anak Panti Asuhan Ikhlasul Amal dengan tema Berbagi & Bercerita, pada hari Sabtu, (18/6) berlokasi di Jalan Terusan Padasuka Nomor 192, Bandung.

"Pada setiap kegiatannya H3B selalu menghadirkan program-program yang mengedepankan kebersamaan, hal ini sesuai misi dan visi H3B yaitu untuk mempersatukan para Humas Hotel di Bandung. Kami berkesempatan untuk berbagi dan bercerita dengan Panti Asuhan Ikhlasul Amal dan berharap program ini dapat bermanfaat bagi anak-anak tersebut dan dapat dilanjutkan dengan kegiatan-kegiatan CSR lainnya," ungkap Nike, dari rilis yang diterima Merdeka Bandung, Senin (20/6).

Pada program kegiatan CSR kali ini sebanyak kurang lebih 30 orang anggota H3B akan hadir dan bergabung bersama sekitar 50 anak Panti Asuhan Ikhlasul Amal. Acara dimulai dengan ibadah Salat Ashar bersama yang dilanjutkan dengan perkenalan singkat dari H3B juga Panti Asuhan Ikhlasul Amal.

"Setelah itu acara dilanjutkan dengan berbagai aktivitas seru bersama anak-anak sambil menunggu waktu berbuka puasa dan sambil mendengarkan Tausyiah dengan tema 'Berbagi dan Bercerita'. Setelah kumandang Azan Maghrib acara dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama, Salat Magrib dan ramah-tamah," ujarnya.

Kredit

Bagikan