Pembangunan Flyover timbulkan kemacetan, Ridwan Kamil: Kami mohon maaf

user
Farah Fuadona 10 Juni 2016, 14:53 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyampaikan permohonan maaf kepada warga Antapani dan sekitarnya terkait dimulainya pembangunan Flyover Antapani. Dimulainya pembangunan Flyover ditandai dengan acara groundbreaking yang dihadiri langsung oleh Menteri Pekerjaan Umum dan perumahan Rakyat Basuki Hadi Muljono.

"Warga Antapani kami mohon maaf selama enam bulan ada ketidaknyamanan," ujar Emil kepada wartawan di sela acara groundbreaking, Jumat (10/6).

Dia meminta masyarakat untuk memaklumi adanya ketindaknyamanan selama pembangunan berlangsung. "Ibaratnya itu kita sedang sakit dikasih obat pahit. Jangan mempermasalahkan pahitnya, 'wayahnya' (memang sudah seharusnya). Tapi kalau sudah semuanya Insya Allah lancar," ujarnya.

Emil mengatakan, untuk pengaturan lalu lintas selama pembangunan pihaknya akan bekerja sama dengan kepolisian. Termasuk untuk jalan alternatif

"Nanti bisa diatur oleh kapolrestabes. Karena kalau ditunda-tunda juga gak akan beres. Alternatif jalan sudah dibicarakan dengan pihak kepolisian," kata Emil.

Kredit

Bagikan