Ridwan Kamil paparkan hasil kunjungan dinas luar negeri di Instagram

user
Mohammad Taufik 04 Mei 2016, 14:09 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil memaparkan hasil kunjungan selama melaksanakan dinas luar negeri di akun Instagramnya. Dalam postingannya tersebut, Ridwan merinci 20 poin hasil kunjungan dinas ke luar negeri.

"Suka ada yang menanyakan termasuk anggota dewan, apa sih manfaat kunjungan wali kota Bandung ke luar negeri. Setiap hasil kunjungan selalu dilaporkan ke kemendagri sesuai aturan dan jenis kunjungan selalu selektif, hanya kunjungan yang berujung pada hasil dan peluang kerjasama yang didatangi," tulis Ridwan dalam akun instagramnya, Rabu (4/5).

Pria yang akrab disapa Emil ini menuturkan, 20 poin yang dilampirkan merupakan hasil dari kerjasama yang dilakukan selama melakukan dinas luar negeri.

Dari 20 poin hasil kerjasama tersebut diantaranya seperti dana hibah vittens evides dari Belanda untuk PDAM senilai 5 juta Euro. Kemudian bantuan pemerintah Inggris untuk Bandung dalam kaitan pembiayaan infrastruktur melalui PPP serta bantuan pemerintah Kawasaki untuk program biodigester sampah organik skala kecamatan di tahun 2016.

"Terlampir adalah HASIL dari kerja sama-kerja sama tersebut selama dua tahun terakhir hasil dari melobi dan meyakinkan mitra luar negeri sana sini untuk membantu percepatan atau lompatan pembangunan kota Bandung. Ada yang sdh nyata, ada yang sedang proses dan ada yang sedang persiapan," kata Emil.

Emil menegaskan, kerja sama tersebut dilakukan semata untuk pembangunan Kota Bandung.

"Insya Allah semuanya jika selesai akan bermanfaat untuk pembangunan kota Bandung. Karena perubahan itu harus dijemput, tidak bisa ditunggu. Politik yang baik adalah politik jemput bola bukan politik jaga warung. Hatur nuhun," ujar Emil.

Kredit

Bagikan