Keluarga Ridwan Kamil kurban sapi Limosin seberat 750 kilogram
Bandung.merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil beserta keluarga menitipkan hewan kurban di Mesjid Al Muhajirin RT 05 RW 04, Kelurahan Husein Sastranegara, Kecamatan Cicendo.
Di lokasi tersebut, Ridwan Kamil berkurban satu ekor sapi Limosin atas nama keluarganya yakni dirinya, sang Istri Atalia Praratya, dua anaknya Emmeril Kahn Mumtadz dan Camilia Laetitia Azzahra, Ibunda Tjuju Sukaesih, dan mertuanya Kasomi Abdullah serta Syarif Puradimaja.
Sapi Limosin milik Ridwan Kamil dan keluarga berwarna coklat. Di bagian badannya tampak ada huruf 'RK' yang merupakan inisial nama Ridwan Kamil. Dari keterangan petugas jagal, sapi Limosin tersebut diketahui memiliki berat 750 kilogram.
"Alhamdulillah bersama istri dan anak-anak, Saya melaksanakan kurban, seekor sapi di DKM Masjid Al Muhajirin ini atas nama keluarga," ujar pria yang akrab disapa Emil ini.
Emil juga mengaku bahagia, sebab di Kota Bandung terjadi peningkatan jumlah sapi kurban pada tahun ini. Hal ini menandakan tingkat ekonomi warga Bandung mengalami peningkatan.
"Terjadi peningkatan sapi dari 8.200-an naik menjadi 8.300-an (ekor sapi). Jadi secara ekonomi muslim di Bandung meningkat pesat diukur salah satunya dengan jumlah sapi yang tiap tahun meningkat. Ini menandakan tingkat ekonomi juga meningkat," katanya.
Tak hanya itu, Emil pun menitipkan pesan kepada warga untuk menjaga pola makan saat Hari Raya Idul Adha.
"Pada dasarnya hidup mah harus seimbang ya. Jadi seimbangkan antara makan yang enak, tapi pasti ada kolesterol juga makan yang sehat berserat, sayur-sayuran dan juga jangan lupa keluarkan keringatnya lewat olahraga. Keseimbangan itulah yang akan membuat warga ini sehat antara makanan olahraga dan gaya hidup yang baik," katanya.