The Lodge Maribaya gandeng Pemkab KBB benahi Jalan Cibodas

user
Mohammad Taufik 12 Juni 2017, 12:06 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Direktur The Lodge Maribaya, Heni Smith, mengatakan pihaknya bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bandung Barat dan Komando Garnisun Tetap II/Bandung (Kogartap II/Bandung) memperbaiki jalan dan jalur longsor di Desa Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

"Proses perbaikan dilakukan secara gotong royong oleh masyarakat sekitar, pasukan Kogartap II/Bandung dan The Lodge Maribaya," ujar Heni kepada Merdeka Bandung, Minggu (11/6).

Kegiatan perbaikan jalur ini merupakan upaya bersama warga sekitar yang sering melintas di wilayah Desa Cibodas dalam rangka peningkatan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan.

"Kami yang berlokasi di Cibodas ini turut bergotong royong bersama warga juga dibantu oleh Kogartap II/Bandung. Jalur Cibodas merupakan akses bagi warga sehingga jika terjadi kerusakan ataupun bahkan longsor ini menghambat aktivitas dan perekonomian warga," katanya.

AsOps Gartap II/Bandung Letnan Kolonel Asep Nurdin menuturkan, jalur utama yang menjadi pendukung kebutuhan warga ini patut di perhatikan. Pihaknya berupaya agar jalur yang longsor tidak membahayakan warga setidaknya meminimalisir terjadi kecelakaan.

"Proses pengerjaan secara bertahap. Tahap pertama bersifat sementara akan dilakukan selama satu hari hingga selesai sedangkan untuk tahap kedua akan dilakukan pasca lebaran 2017," papar Asep.

The Lodge Maribaya sendiri merupakan destinasi wisata yang menawarkan berkemah, team building, kegiatan trekking di kawasan hutan pinus Cibodas Lembang.

Kredit

Bagikan