Polisi akan jaga 25 vihara di Bandung selama perayaan Imlek

user
Farah Fuadona 27 Januari 2017, 13:43 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Jajaran kepolisian akan menjaga ketat 25 vihara di Kota Bandung yang bakal digunakan ‎untuk ibadah jelang perayaan Imlek 2568, Sabtu (28/1). Sedikitnya 752 personel kepolisian disebar untuk mengamankan ibadah bagi kaum keturunan Tionghoa tersebut.

"Jumlah total Vihara yang di jadikan tempat perayaan Imlek ada 25 untuk di Kota Bandung," kata Kasubag Humas Polrestabes Bandung Kompol Renny Marthaliana di Mapolrestabes Bandung, Jumat (27/1).

Sebelum perayaan Imlek digelar, kepolisian juga mulai melakukan sterilisasi ‎pada semua tempat yang akan dijadikan tempat ibadah. Sterilisasi mengerahkan langsung Unit Penjinak Bom (Jibom) Polda Jabar untuk mengantisipasi adanya aksi terorisme. "Untuk jibom dikerahkan guna melakukan sterilisasi," katanya.

Selain 25 vihara, ada beberapa tempat juga akan turut diamankan selama perayaan Imlek. Kepolisian mencatat beberapa hotel yang ada di wilayah Jalan Pasirkaliki dan Setiabudi, Kota Bandung melakukan kegiatan Imlek.

Dia melanjutkan, untuk pengamanan Imlek pola pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup. Untuk terbuka artinya anggota ditempatkan dengan pakaian lengkap. Adapun tertutup yakni menempatkan personel dengan pakaian preman. ‎"Kita siapkan pengaman terbuka dan pengaman tertutup, untuk membuat masyarakat aman saat perayaan Imlek ini," kata Renny.

Kredit

Bagikan