Ketua MUI Kota Bandung minta ulama doakan Ridwan Kamil segera pulih
Bandung.merdeka.com - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandung KH. Miftah Faridl berkesempatan untuk menjenguk Wali Kota Bandung Ridwan Kamill yang tengah terbaring di Rumah Sakit Santosa. Miftah menyebut, kondisi orang nomor satu di Kota Bandung masih lemah dan membutuhkan banyak istirahat.
"Pukul 10 pagi ke sana (rumah sakit). Kondisi Pak wali perlu banyak istrahat. Beliau kelihatannya tampak ada bintik-bintik merah, DB mungkin. Tapi sadar biasa, beliau butuh istrahat," ujar Miftah saat dihubungi lewat ponselnya, Senin (9/1).
Miftah pun mengajak para ulama untuk ikut mendoakan Ridwan Kamil agar segera kembali pulih. "Mohon doanya tolong para ulama mendoakan agar cepat sehat," katanya.
Miftah pun mengaku sempat berbincang dengan Ridwan Kamil. Dia menitipkan pesan kepada wali kota untuk lebih memerhatikan kesehatannya . " Tadi bincang soal kesehatan aja. Jaga kesehatan, istirahat ambil hikmahnya jangan terlalu capek," katanya.
Sementara itu, Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya mengatakan setelah dilakukan pemeriksaan oleh dokter, suaminya tersebut positif terkena Demam Berdarah (DB)
"Hasil observasi terakhir pak wali positif DB," ucap Atalia dalam postingannya di Facebook.
Atalia pun meminta doa warga Bandung agar kondisi suaminya tersebut dapat segera pulih. "Punten Kang Emil masih harus banyak istirahat sehingga pembesuk masih dibatasi. Mohon doanya terus, karena trombosit kecenderungannya masih menurun," ujarnya.