Abadikan nama budayawan, Ridwan Kamil akan buat Walk of Fame

user
Farah Fuadona 03 Januari 2017, 15:03 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berencana mengabadikan nama-nama pemenang Anugerah Budaya Kota Bandung sejak tahun 2005 hingga sekarang. Nama-nama mereka akan diabadikan di sepanjang Jalan Ir. H. Juanda bentuknya akan dibuat seperti Walk of Fame di Hollywood.

"Jadi Saya akan memberikan kepada budayawan yang diberi anugerah budaya dari tahun 2005 sampai sekarang yang jumlahnya ada 100an. Dari zaman Pak Dada (wali kota sebelumnya) untuk diabadikan dari Jalan Dago," ujar Ridwan kepada wartawan di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum, Selasa (3/1).

Pria yang akrab disapa Emil ini menyebut, pihaknya sedang merumuskan desainnya. Terlepas dari itu, melalui Walk of Fame ini pihaknya ingin menghargai dedikasi para budayawan.

"Bentuknya sedang dicari. Supaya orang-orang bandung menghargai bahwa membangun kota ini butuh dedikasi orang orang hebat," katanya

Dia menargetkan, walk of fame tersebut rencananya akan dibangun pertengahan tahun ini. "Dibangun pertengahan tahunan. Sekarang dicari bentuk yang agak unik ya meskipun tidak berbentuk seperti di hollywood," katanya.

 




Kredit

Bagikan