RSHS ajak 419 siswa SD Sejahtera 1 dan 4 cuci tangan yang benar

user
Mohammad Taufik 12 Oktober 2016, 10:59 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Dalam rangka memperingati hari cuci tangan sedunia yang jatuh pada 15 Oktober mendatang dan sekaligus merupakan perayaan ulangtahun Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) yang ke 93, rumah sakit milik negara itu mengajak 419 siswa dan siswa SD Sejahtera 1 dan 4 untuk ikut dalam kegiatan mencuci tangan dengan benar, Rabu (12/10).

Direktur Utama RSHS Ayi Djembarsari, mengatakan dengan diselenggarakannya cuci tangan bagi ratusan siswa dan siswa sekolah dasar ini diharapkan kebiasaan dan kepedulian untuk terus menjaga kebersihan tangan akan terpupuk sejak dini.

"Diikuti oleh hanya siswa dan siswa kelas tiga dan enam, sebanyak 419 anak mengikuti kegiatan mencuci tangan dengan benar. Rupanya antusiasme dari siswa dan siswa di sini sangat bagus ya, dan banyak yang sudah tahu bagaimana cara mencuci tangan dengan baik," kata Ayi kepada Merdeka Bandung, Rabu (12/10).

Dalam kegiatan tersebut, anak-anak tak hanya diajak untuk mencuci tangan dengan baik, tetapi juga diberikan edukasi untuk selalu menjaga kebersihan tangan. Mencuci tangan sesering mungkin akan membuat anak terhindar dari beragam penularan penyakit.

Sementara itu, dalam rangkaian hajatan RSHS ke-93 ini, pihak RSHS memiliki serangkaian acara. Mulai dari mencuci tangan dengan baik karena momen ulang tahun yang bertepatan dengan hari mencuci tangan nasional, dan juga pada puncak acara yang diselenggarakan Sabtu (15/10) mendatang, pihaknya akan membagikan alat bantu dengar secara gratis.

"Ya, kami akan membagikan 1000 alat bantu dengar secara gratis bagi mereka yang memiliki kekurangan dalam pendengaran. Khusus untuk warga Jawa Barat, pembagian alat bantu dengar akan dibagikan secara simbolis kepada tiga orang pada Sabtu ini," katanya.

Pemilihan alat bantu dengar yang akan dibagikan dalam momen pergantian tahun ini karena RSHS melihat data bahwa 4 persen dari masyarakat Jawa Barat membutuhkan alat bantu dengar. Dengan tingginya angka tersebut, diharapkan RSHS mampu secara konsisten membantu mereka yang membutuhkan.

Kredit

Bagikan