Kulit Putih dan Sehat dengan Infus Kromosom

user
Endang Saputra 02 Agustus 2019, 17:50 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Perawatn infus menggunakan vitamin belakangan tengah menjadi tren. Tujuannya, untuk memiliki kulit lebih sehat. Namun, ada satu jenis infus yang mencuri perhatian yakni infus kromosom.

Jenis infus kromosom ini bukan hanya mampu membuat kulit lebih sehat karena cairan infus yang berisi vitamin, tetapi juga membuat kulit menjadi lebih putih.

Manager MS Glow Aesthetic Clinic Bandung, Latifah Nuraeni mengatakan, infus cromosome ini tengah diminati khususnya untuk kaum hawa. Hasil yang maksimal membuat infus ini memiliki daya pikatnya tersendiri.

"Infus kromosom ini menjadi salah satu treatment yang favorit di kami soalnya bisa untuk memutihkan kulit," ujar Latifah kepada Merdeka Bandung, Kamis (1/8).

Infus kromosom merupakan metode infus cairan yang berisi vitamin dan antioksidan. Infus ini diberikan secara intravena untuk memutihkan kulit.

Untuk mendapat hasil maksimal dari infus yang dilakukan, perawatan biasa nya tak hanya dilakukan sekali. Namun, hasil yang dirasakan oleh setiap pasien berbeda-beda.

Kata Latifah, ada yang dua sampai tiga kali sudah terlihat hasilnya membuat kulit jadi lebih putih.

Untuk sekali perawatan infus cromosome ini, Anda harus merogoh kocek cukup dalam. Soalnya, di MS Glow, perawatan ini dibanderol dengan harga Rp 15juta sekali infus.

Namun, ada paket yang ditawarkan lebih murah untuk yang ingin mendapat hasil maksimal dari perawatan ini.

Infus kromosom ini tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang. Soalnya, papar Latifah, pasien harus melakukan cek oleh dokter untuk mendapat perizinan bisa atau tidak nya melakukan infus.

"Biasanya kalau buat yang punya alergi itu tidak kita izin kan untuk infus, sama yang diabetes. Makanya sebelum melakukan infus kami akan cek dulu kondisi pasien nya. Jadi enggak sembarangan," terang Latifah.

Kredit

Bagikan