Melawan Arema FC, Persib akan bawa Ezechiel ke Malang
Ezechiel Aliadjim N'Douassel
Bandung.merdeka.com - Striker anyar Persib Bandung Ezechiel Aliadjim N'Douassel menjadi bagian dari 21 pemain Persib yang dibawa ke Malang untuk menjalani pertandingan melawan Arema FC, Sabtu 12 Agustus besok. Striker asal benua hitam tersebut berpeluang untuk dimainkan dalam laga kedua putaran kedua Liga 1 2017 yang dijalani Persib.
Dikutip dari laman resmi Persib, secara keseluruhan, tak banyak perubahan komposisi pemain yang dibawa pelatih Persib sementara, Herrie Setyawan dalam lawatan sebelumnya ke Serui dengan lawatan ke Malang kali ini.
Selain Ezechiel, tiga penjaga gawang yakni I Made Wirawan, Muhammad Natshir, dan Imam Arief Fadillah, serta Raphael Maitimo dan Achmad Jufriyanto yang sebelumnya absen saat karena akumulasi kartu, kali ini yang dibawa dan menjadi pembeda.
"Kita bawa 21 pemain, Ezechiel dan Purwaka juga kita bawa. Jadi empat kita tingal di Bandung," kata Herrie Setyawan, sebelum bertolak ke Malang, Kamis, (10/8).
Menurut dia, ada sejumlah pemain yang ditinggal di Bandung. Pemain yang ditinggal adalah, Agung Mulyadi, Puja Abdilah dan Angga Febryanto. Sementara empat pemain lainnya, Febri Hariyadi, Gian Zola Sergio Van Dijk dan Supardi masih absen.
Berikut 21 pemain yang dibawa ke Malang :
Penjaga Gawang : Muhammad Natshir, Imam Arief Fadillah dan Muhammad Natshir
Belakang : Vladimir Vujovic, Jajang Sukmara, Wildansyah, Achmad Jufriyanto, Tony Sucipto, Henhen Herdiana, Purwaka Yudi.
Gelandang : Hariono, Kim Jeffrey Kurniawan, Michael Essien, Dedi Kusnandar, Ahmad Subagja Baasith, Raphael Maitimo
Penyerang : Matsunaga Shohei, Tantan, Atep, Ezechiel N'Douassel, Billy Paji Keraf
Tag Terkait
Permainan Persib Tak Sesuai Harapan, Farhan Minta Bobotoh Tetap Kondusif
Beckham Siap Jadi Kebanggaan Buat Persib
Vizcarra Senang Bisa Kembali Satu Tim dengan Lopicic di Persib Bandung
Persib Bandung Perkenalkan Pemain Anyarnya Ezteban Vizcarra
Victor Igbonego Hengkang ke Klub Thailand
Jadi Jawara Elite Pro Academy PSSI 2018, Wakil Wali Kota Bandung Sambut Pemain Persib
Liga 1 Berakhir, Pemain Persib Diberi Waktu Libur Panjang
Pertandingan Terakhir di Liga 1 2018 Lawan Barito Putera, Persib Bidik Kemenangan
Awali Piala Indonesia 2018, Persib Menang Tipis 1-0 Atas PSCS Cilacap
Gomez Ingin Tutup Liga 1 2018 Dengan Kemenangan Persib