Daftar makanan Italia di Bandung, wajib dicoba
Bandung.merdeka.com - Sebagai makanan yang sudah akrab dengan lidah orang Indonesia, makanan Italia memiliki tempat di hati pecinta kuliner.
Penasaran dengan makanan Italia yang hits di Bandung? Simak ulasan berikut ini.
Fashion Pasta
Bertempat di Jalan Resor Dago Pakar No 18 A Dago Atas, Fashion Pasta menyuguhkan beragam menu ala Italia. Dikenal enak, namun bagi kaum muslim harus lebih berhati-hati kala membaca menu. Untuk menu yang diberi tanda merah itu berarti mengandung babi, maka saat makan di sini harus lebih lebih teliti membaca menu ya.
Warung Laos
Bernuansakan pemandangan kota yang cantik karena berada di dataran tinggi Bandung, Warung Laos tak hanya memiliki tempat ciamik. Namun juga terkenal akan berbagai makanan khas Italia yang menggiurkan. Pizza yang ditawarkan lebih tipis daripada pizza-pizza pada umumnya. Pizza ini bisa dicocol dengan saus BBQ atau dimakan langsung. Tempat ini berlokasi di Jalan Dago Golf Raya No. 90.
Eatalia
Ingin menu Italia dengan beragam menu pilihan? Datang saja ke Eatalia Cafe di Jalan lengkong Besar 45. Ada beberapa menu andalan seperti Beef Scalopine, Calzone, Linguini Aglio, lychee Pop, Vanilla Green Tea, serta Carbonara Pizza Ala Eatalia.
Pino Pizza
Tempatnya memang tak terlalu besar namun Pino Pizza menyuguhkan penganan ala Italia dengan rasa luar biasa. Menawarkan menu pizza dengan kisaran harga Rp 45 ribu hingga Rp 55 ribu, ada beberapa menu pizza yang menjadi spesialisasi Pino Pizza dengan cita rasa menggiurkan. Coba cicip saja Beeferoni Muchroom Pizza, Pizza Carnivore, Pizza Tuna, Pizza Jamur, Pizza Ayam, dan Pizza Keju.
Cuan Kitchen, food court bergaya baru dari Istana Plaza
Manjakan lidah dengan kuliner ala Brazil di The Papandayan Hotel
Unik, Gundolo tawarkan makan bakmi Jawa di depan kuburan
Bungasari gandeng Ny.Liem memburu chef rumahan
West Point Hotel Bandung sajikan menu pindangan buntut khas Palembang
Kuliner baru, pizza sate hasil racikan executive chef West Point Hotel Toni Yulyana
Sederet promo makan murah meriah ala Novotel Bandung
Restoran Royal Kashimura Jepang usung konsep syariah
Para juru masak terkemuka akan kompetisi kuliner di Fox life
Bulan ini ada pesta nasi goreng di Harris Hotel Bandung