Perluas jaringan bisnis, Qraved ekspansi ke Bandung

user
Mohammad Taufik 01 Juni 2016, 14:36 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Sukses menggarap pasar Jabodetabek, Qraved perluas jaringan bisnisnya dengan melakukan ekspansi ke Kota Kembang. Bandung dipilih karena merupakan salah satu kota metropolitan yang ada di Indonesia.

Qraved merupakan aplikasi reservasi dan direktori restoran yang membantu pengguna untuk memutuskan 'Makan Apa' serta 'Makan Di mana'.

Setelah memperoleh pendanaan Seri B sebesar USD 8 juta pada akhir Oktober 2015, Qraved berkomitmen untuk memperluas jangkauan pelayanan ke kota besar lain di Indonesia.

"Kami terus berupaya mengembangkan produk kami agar lebih dapat memahami kebutuhan kuliner masyarakat Indonesia," kata CEO Qraved, Steven Kim, kepada Merdeka Bandung, belum lama ini.

Bandung merupakan salah satu kota metropolitan di Indonesia yang memiliki populasi lebih dari 8 juta orang dimana 68,4 persen penduduknya berusia di bawah 40 tahun dan 80 persen dari mereka adalah pengguna smartphone.

Berdasarkan data tersebut, Bandung dianggap mampu memanfaatkan teknologi yang ditawarkan oleh Qraved untuk memenuhi kebutuhan kuliner masyarakatnya.

Industri kreatif menjadi roda perekonomian di Bandung hingga akhirnya membuat Bandung masuk dalam jaringan kota kreatif dunia UNESCO bersama dengan 47 kota lain dari 33 negara di dunia.

Kontribusi ekonomi kreatif di Kota Kembang menyumbang sekitar 11 persen untuk pertumbuhan ekonomi kota. Kehadiran Qraved di Bandung diharapkan dapat menambah pertumbuhan ekonomi kota dalam bidang kuliner.

Melalui inovasi dalam bidang teknologi, Qraved membantu masyarakat dan menjalin hubungan dengan para pemilik restoran untuk membangun, mengembangkan dan menciptakan dunia kuliner dengan cara baru.

"Kami adalah jembatan yang menghubungkan masyarakat, makanan dan kehidupan. Hingga saat ini Qraved telah memiliki lebih dari 3,500 direktori tempat makan di Bandung. Setelah meluncurkan Qraved di Bandung, kami yakin akan memiliki direktori restoran lebih banyak lagi," ujarnya.

Qraved adalah sahabat restoran yang menyediakan berbagai macam solusi yang dibutuhkan restoran untuk meningkatkan brand awareness, menciptakan food trend, memperluas pangsa pasar dan memberikan layanan reservasi.

Kredit

Bagikan