Manjakan lidah dengan kepiting saus Singapura

user
Muhammad Hasits 24 Maret 2016, 16:06 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Menjadi hidangan laut yang banyak penggemarnya, Executive Sous Chef, The Trans Luxury Hotel Bandung, Nalendra Anindita mengolah kepiting menjadi suguhan paling memikat dalam promo makanan di bulan Maret dan April 2016 di The Restaurant, The Trans Luxury Hotel.

Disajikan dengan bumbu ala singapura dan memberinya label "Crab with Singaporean Chili Sauce", citarasa pedas ala negeri singa itu sayang sekali untuk dilewatkan. Kata Nalendra, kepiting yang digunakan tentu tak sembarangan. Kepiting segar menjadi pilihannya.

"Saya mengolah kepiting ini dengan berbagai bumbu pedas dan segar sehingga membuat nafsu makan meningkat," ujar Nalendra kepada Merdeka Bandung saat ditemui di The Restaurant, The Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Subroto, Kamis (24/3).

Bumbu yang digunakan untuk menyuguhkan hidangan lezat tersebut adalah cabai kering, canai merah besar, candle nut, ebi, bawang putih, shallot, lemongrass, saus tomat, oyster sauce, dan sedikit gula sebagai penyeimbang rasa.

"Banyak sekali restoran hidangan laut di Bandung dan bisa ditemukan dengan mudah tapi coba datang ke sini dan rasakan sensasi hidangan laut spesial dari kami," terangnya.

Penasaran? Langsung saja datang ke The Restaurant di lantai tiga The Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Subroto. Selamat mencoba.

Kredit

Bagikan