Menjelajah kuliner khas tanah air di sego nusantara

user
Endang Saputra 20 Agustus 2018, 16:08 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Berburu kuliner khas Nusantara, tak perlu jauh-jauh datang ke daerah asalnya. Datanglah ke Sego Nusantara. Di tempat ini Anda bisa menjajal menu khas nusantara yang beragam. Dengan slogan ‘Pusat Kuliner Nusantara’, tempat makan ini mencoba menghadirkan pengalaman baru bagi setiap pengunjung yang datang.

Ario Ariestanata, sang empunya Sego Nusantara menuturkan, kehadiran Sego Nusantara bermula dari ia dan sang istri yang berupaya menghadirkan aneka menu dengan bahan utama nasi dari berbagai daerah di Tanah Air. Soalnya, Indonesia dikenal akan keragaman budaya dan tentu saja kulinernya.

"Kami mencoba menghadirkan nasi khas nusantara di satu tempat, makanya hadirlah Sego Nusantara ini. Ada enam menu utama, nantinya setiap bulan bakalan ada varian nasi baru," ujar Ario kepada Merdeka Bandung saat ditemui di Sego Nusantara, Jalan Karapitan, Senin (20/8).

Tempat makan yang buka sejak 15 Agustus lalu itu menghadirkan enam menu utama yakni Nasi Uduk Purwakarta, Nasi Ayam Semarang, Nasi Gandul Pati, Nasi Lengko Cirebon, Nasi Rendang Padang, dan Nasi Soto Bandung. Semuanya dibanderol dengan harga Rp 15 ribu saja perporsinya.

Ke depannya, Sego Nusantara akan menghadirkan sederet menu-menu asal Pulau Sulawesi dan Kalimantan. Namun, pihaknya masih berupaya untuk mencari makanan khas dari berbagai daerah yang memiliki banyak penggemar.

"Kami juga ada makanan pelengkap seperti tahu bacem, sate usus, dan gorengan. Untuk minuman, cobalah Es Sirop Kawista di sini karena rasanya unik dan jarang ditemui di tempat lainnya," kata dia.

Buka setiap Rabu hingga Senin, tempat makan satu ini buka mulai sore hingga malam haru. Tentunya Sego Nusantara cocok dijadikan sebagai tempat nongkrong dengan makanan khas yang dijamin menggoyang lidah Anda.

Kredit

Bagikan