Utara cafe, tempat nongkrong kece di kawasan Dago Pakar

user
Endang Saputra 01 Agustus 2018, 11:24 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Di kawasan Dago Pakar, hadir lagi sebuah tempat nongkrong asyik yang berhasil mencuri perhatian. Setelah cukup banyak tempat nongkrong yang menawarkan suasana nyaman, kini Utara Cafe yang hadir sejak empat bulan itu rupanya berhasil memikat perhatian khususnya para kawula muda.

Tempatnya terlihat begitu kece. Bangunan dua lantai dengan dominasi warna hijau mint ini memang terlihat mencolok. Di antara hijaunya pepohonan yang rindang, tentunya Utara cafe menjadi satu-satunya yang langsung menjadi fokus pandangan.

Pemilik Utara cafe Haris Kurniadi mengatakan, berdiri sejak April 2018 ini, tempat yang satu ini memang selalu ramai dikunjungi. Konsep tempat yang dibuat menyatu dengan alam menjadi andalan dari Utara cafe.

"Saya memang lebih mementingkan keindahan alam soalnya kalau orang mau ke daerah atas kayak Dago Pakar gini pasti yang dicari adalah pemandangannya. Begitu juga dengan yang diusung oleh Utara cafe. Kami membuat bangunan gedung dua lantai yang begitu terbuka," ujar Haris kepada Merdeka Bandung, Rabu (1/8).

Udara nan sejak ditambah pemandangan yang begitu cantik khususnya kala sore menjelang malam hari menjadi nilai lebih dari Utara cafe. Diberi nama Utara, kata Haris, soalnya lokasi tempat ini berada di daerah Utara Kota Kembang.

Haris sadar betul bila generasi sekarang adalah orang-orang yang hobi sekali mencari tempat bagus dan mengabadikannya lewat bidikan kamera. Untuk itu, ia membuat begitu banyak spot menarik sebagai tempat berfoto. Seperti dua buah rumah ala kutub utara yang kerap disebut Igloo.

Kehadiran dua Igloo yang mampu menampung sekitar 12 orang ini menjadi spot menarik di Utara cafe. Bentuknya unik dan tentu saja cantik kala diabadikan lewat jepretan kamera. Tempat dengan kapasitas yang besar ini biasanya dipakai untuk berkumpul baik untuk acara arisan ataupun bridal shower.

"Untuk Igloo, kami mematok minimun order Rp 250 ribu. Soalnya, kapasitas tempat yang besar ini kami tujukan bagi pengunjung rombongan. Bisa buat jadi kumpul keluarga atau berkumpul dengan teman-teman," tuturnya.

Utara cafe yang memiliki luas lahan sekitar 300 meter ini mampu menampung hingga 100 orang. Datang ke tempat ini, ada baiknya pada sore menjelang malam soalnya suasana nan adem ditambah pemandangan Bandung yang indah dijamin membuat Anda betah berlama-lama di sini.

Untuk makanan, tentunya sangat bersahabat dengan kantong. Makanan di sini dibanderol mulai dari Rp 15ribu hingga Rp 60 ribu saja, sedangkan makanan dibanderol Rp 8 ribu hingga Rp 20 ribu. Barbeque dan Shabu-Shabu menjadi menu andalan ditempat ini yang tentunya wajib Anda coba.

Kredit

Bagikan