Toko kue kudapan hadirkan kue kekinian ala Perancis

user
Mohammad Taufik 16 Februari 2018, 11:21 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Direncanakan hadir mulai awal Maret 2017 mendatang, Toko Kue Kudapan kini tengah gencar memperkenalkan kue ala Perancis yang garing di luar dan lembut pada bagian dalamnya.

Menghadirkan dua pilihan rasa yakni gurih dan manis, kue yang mengambil resep dari adonan en courte ini mampu memberikan varian anyar bagi jagad kuliner Kota Kembang.

"Kita berupaya menghadirkan kue yang long lasting dengan membuatnya dari resep asal Perancis yaitu en courte, ini adalah pastry. Penggunaan puff pastry pada bagian luar dengan adonan kue bagian dalam serta topingnya ini kami harap bisa membuat ketagihan," ujar Fajar Irianto, pemilik Toko Kue Kudapan kepada Merdeka Bandung, Kamis (15/2).

Bisnis yang dibangun Fajar bersama Erwin Radjali ini memang berupaya menghadirkan sesuatu yang berbeda. Mengadopsi bolen sebagai salah satu buah tangan khas Kota Kembang, kue yang diproduksinya ini juga diharap mampu dijadikan sebagai oleh-oleh khas.

Ada empat pilihan rasa yang bisa dipilih yakni apel, pisang, smoked beef, serta smoked chicken. Harga dibanderol Rp 45 ribu untuk rasa manis, serta Rp 50 ribu untuk yang rasa gurih.

"Rencananya awal Maret toko kota akan buka di Jalan Kebon Kawung. Kalau sekarang kami masih proses memperkenalkan produk kami sambil melakukan beberapa perbaikan baik dari soal rasa ataupun lainnya," terang dia.

Kehadiran en courte ini, papar Fajar, diharapkan mampu mencuri perhatian para pecinta kuliner. Ditawarkannya citarasa manis dan gurih juga agar pasar dari kue yang diproduksi oleh en courte mampu menyasar masyarakat luas.

Kredit

Bagikan