Segarnya menu serba mangga di Kafe Sonoma

user
Mohammad Taufik 24 Oktober 2017, 15:47 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Musim mangga membuat jagad kuliner diramaikan dengan olahan buah yang bercitarasa manis tersebut. Mulai dari minuman hingga camilan hadir untuk memanjakan lidah para pecinta jajan.

Kehadiran minuman yang tengah hits dari olahan mangga adalah kala mangga diolah menjadi segelas minuman berukuran besar lengkap dengan foam dan potongan buah pada bagian atasnya itu memang. Minuman asal Thailand itu semula menggebrak jagad kuliner Jakarta.

Namun tak perlu jauh-jauh melancong ke Ibu Kota untuk meneguk kesegaran segelas mangga itu. Di Bandung juga sudah banyak yang menyajikan minuman serupa. Sala satunya adalah Sonoma Resto di Jalan Bengawan.

Tak hanya segelas mangga kekinian, Sonoma Resto bahkan secara khusus membuat beberapa menu olahan mangga yang bisa dinikmati bersama keluarga, teman, ataupun kekasih. Olahan mangga itu menjadi menu anyar yang digemari para kawula muda.

Public Relation Sonoma Resto, Lisda mengatakan, produk ini hadir sekitar satu bulan yang lalu. Melihat jagad kuliner tengah diramaikan dengan menu serba mangga, Sonoma Resto berupaya menyuguhkan hal serupa.

"Produk minuman mangga ini memang lagi kekinian ya. Kami membuatnya dengan mangga pilihan. Meskipun serupa tapi tentu saja beda. Tidak hanya minuman mangga saja, kami punya tiga varian olahan mangga lainnya yaitu Mango Sticky Rice, Mango Pie, dan Sparkling Mango Float," ujar Lisda kepada Merdeka Bandung, Selasa (24/10).

Mango Sticky Rice merupakan ketan khas thailand yang memiliki citarasa kolaborasi manis dan gurih. Menu ini dibanderol dengan harga Rp 20 ribu. Kemudian Sparkling Mango Float yang merupakan olahan mangga dengan soda dan es krim vanila.

Terakhir adalah Mango Pie yang menjadi andalan menu serba mangga ini. Mango pie yang menawarkan citarasa manis ini juga terasa begitu segar karena mangga yang digunakan untuk toping pada bagian atasnya adalah buah segar.

"Adonan pie nya sih biasa ya tapi di dalamnya ada cream cheese nya yang bikin istimewa. Kemudian dipadukan dengan mangga, jadinya luar biasa enak. Wajib banget dicoba," katanya.

Membanderol harga terjangkau, Lisda mengaku bahwa serangkaian menu mangga ini bukan hanya menu musiman namun akan hadir secara paten di Sonoma Resto. Penasaran? Langsung saja datang ke Sonoma Resto di Jalan Bengawan.

Kredit

Bagikan