Juara dunia, Tim Bumi Siliwangi UPI akan berkunjung ke kandang Ferrari

user
Farah Fuadona 28 Juli 2016, 15:16 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Juara dunia balap mobil irit rakitan mahasiswa Siliwangi pada Shell Eco Marathon Drivers World Championship 2016 di London, Inggris.  Akan bertandang ke kandang Ferrari di kota Maranello, Italia, akhir tahun ini.
 
Tim Bumi Siliwangi UPI yang terdiri dari Amin Sobari (manajer), Ramdani dan Abdul Rochim (driver), Jody Rusli (chasis), Afitro Adam (accesories), Muhamad Isnaini (body), Dani Permana (frame and design), Shofiyudin Albadari (electrical engine) akan menghabiskan waktu sepekan dengan Scuderia Ferrari.
 
Scuderia Ferrari merupakan pabrik mobil balap Ferarri. Mobil-mobil pabrikan Scuderia Ferrari merajai balap mobil Formula Satu.
 
“Desember nanti kita satu tim akan ke Italia untuk pelatihan bagaimana cara mengoptimalkan kendaraan. Jadi semacam training di sana,” kata Amin Sobari, saat dihubungi Merdeka Bandung, Kamis (28/7).
 
Lawatan ke markas Formula Satu Italia itu sebagai hadiah dari keberhasilan Tim Bumi Siliwangi UPI dalam meraih juara dunia Shell Eco Marathon Drivers World Championship 2016.
 
Mereka akan bertemu tim Ferarri dan mendapatkan pelatihan dari para ahli di sana untuk meningkatkan kualitas kendaraan mereka. Pelatihan ini tentu akan sangat bermanfaat untuk perbaikan tim ke depan, termasuk mengikuti kembali Shell Eco-marathon 2017.

Menurut Amin, lawatan ke Italia nanti akan menjadi pengalaman berharga. Dalam kesempatan itu akan ada pertukaran ilmu dan teknologi.
 
“Kesan saya bersama tim, ini pengalaman luar biasa yang tidak didapat dari tempat lain. Sebelumnya kita bisa sharing dengan tim Eropa dan Amerika Serikat. kemudian sangat bergengsi dari 3 benua disatuin bisa kalahin alham bisa jadi juara, kemudian kita bisa memenangi kompetisi sangat bergengsi ini, lalu Desember ke Italia,” ungkapnya.
 
Sambil menanti keberangkatan ke Italia, Saat ini tim melakukan persiapan kompetisi mobil hemat energi di level. Persiapan meliputi riset untuk perbaikan performa mobil hemat energi Tim Bumi Siliwangi UPI.
 
“Untuk event terdekat November ini kita akan mengikuti event nasional yang akan digelar di Yogyakarta,” katanya.
 
Kegiatan anggota tim lainnya adalah melanjutkan kuliah. Amin sendiri merupakan mahasiswa jurusan Pendidikan Teknik Mesin Fakultas Teknik dan Kejuruan UPI yang sedang menyusun skripsi.

Kredit

Bagikan