Kafe ini punya konsep makan es krim bareng kucing

user
Mohammad Taufik 19 Januari 2016, 14:25 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Anda penggemar kucing? Kamu pasti suka datang ke Cats and Ice Cream. Kafe ini punya banyak kucing yang akan menemani waktu santai kamu bersama kekasih, teman, atau keluarga.

Kafe yang baru dibuka pada 28 Desember 2015 di Jalan Kanayakan Nomor 13 itu menawarkan konsep nyemil bareng kucing. Tempat yang tak terlalu luas itu memiliki 10 kucing dengan berbagai ras berbeda.

Kucing-kucing tersebut dibiarkan berkeliaran di dalam kafe dengan konsep tempat hutan itu. Dimana ada dua kandang besar yang dibiarkan terbuka, area bermain kucing, serta sudut selfie bagi pengunjung.

"Konsepnya hutan jadi warna cokelat dan hijau mendominasi. Terus sengaja dibuat banyak area bermain biar kucingnya nyaman juga," ujar Owner Cats and Ice Cream, Arinda Mentari Putri kepada Merdeka Bandung, Selasa (19/1/16).

Cats and Ice Cream ini memiliki beberapa aturan yang harus dipatuhi. Itu agar kucing-kucing yang ada terhindar dari stress. Beberapa di antara aturan tersebut adalah tidak boleh berbicara kencang karena kucing suka tempat yang tenang.

Juga dilarang menggendong kucing secara paksa, tidak boleh manyentuh bagian bawah buntut atau perut karena hal tersebut tidak disukai oleh kucing.

"Kami di sini ingin membuat kucing tetap nyaman dan tidak ingin mengeksploitasinya. Untuk itu kami membuat peraturan yang akan membuat kucing nyaman. Dari makanan juga kami hanya sediakan es krim saja," tutur perempuan berusia 24 tahun itu.

Disuguhkannya makanan manis, kata dia, karena tidak berbau. Beda dengan makanan asin yang bisa mengganggu penciuman kucing dan dikhawatirkan akan membuat kucing lupa akan aroma makanannya sendiri.

Sementara itu, jangan khawatir pada kucing yang ada di sini karena perawatan dilakukan setiap minggunya. Setiap hari Senin Cats and Ice Cream tutup, hari tersebut kerap digunakan sebagai momen perawatan kucing.

Beberapa jenis kucing yang ada di Cats and Ice Cream adalah Scottish Fold, Bengal, British Shorthair, Mix, serta Persian Exotic.

Untuk menikmati makan es krim sembari ditemani para kucing ini, kamu hanya perlu membayar Rp 50 ribu untuk satu jam kunjungan dan menyantap es krim beragam pilihan. Selamat mencoba.

Kredit

Bagikan