Bandung Bakal Jadi Tuan Rumah Final Pucuk Cool Jam Festival 2019

user
Endang Saputra 07 Maret 2019, 08:19 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Bandung dipilih menjadi tuan rumah gelaran puncak Pucuk Cool Jam Festival 2019. Acara akan berlangsung akhir pecan ini, Sabtu (9/3) di Lapangan PPI Pussenif.

Pucuk Cool Jam Festval 2019 merupakan ajang festival pentas seni dan kreatvitas yang memfasilitasi potensi, minat dan talenta insan muda kreatif di bidang seni. Acara ini juga bentuk komitmen The Pucuk Harum dalam mendukung dan mewujudkan generasi muda Indonesia yang kreatif, dinamis, berani tampil, dan berprestasi.

Assistant Brand Manager Teh Pucuk Harum Debora Christiany mengatakan, sebanyak enam finalis Pucuk Cool Jam 2019 baik band maupun ekstrakulikuler akan beraksi di atas pentas dan disaiksikan oleh puluhan ribu penonton.


"Kami paham betul bahwa ajang pencarian bakal bermusik sangatlah berperan dalam mewadahi para anak muda Indonesia yang selama ini kurang mendapat apresiasi khususnya para siswa SMA atau SMK yang sedang dalam proses mencari passion dan mematangkan kemampuan diri yang dimiliki," ujar Debora saat jumpa wartawan Pucuk Cool Jam 2019 di One Eighty Resto, Jalan Ganesha, Rabu (6/3).

Bandung dipilih menjadi tuan rumah acara Pucuk Cool Jam Festival 2019 karena besarnya antusiasme anak muda Bandung sejak pertama kalinya perhelatan Pucuk Cool Jam digelar.

Pada babak final, ke enam finalis band dan ekstrakulikuler akan melalui proses penjurian yang lebih ketat karena akan dinilai secara langsung oleh para juri yang berkompeten yakni M Adri Prakasa, dan Budi Sulistioyuwono sebagai juri kategori band. Kemudian ada Evelinn Kurniadi sebagai juri kategori ekstrakulikuler.

"Secara pribadi saya bangga dan antusias dapat terlibat menjadi juri di sebuah ajang yang konsisten melahirkan anak muda Indonesia berbakat seperti Pucuk Cool Jam 2019. Saya juga tidak sabar untuk bertemu dan melihat secara langsung penampilan dari para finalis di panggung Pucuk Cool Jam Festival nanti," jelas Adri.

Nantinya, setiap finalis kategori band akan mendapatkan tantangan khusus dari tim juri berupa aransemen lagu yang ditulis oleh Iga Massardi. Kemudian, lagu akan dinyanyikan dan dibuatkan dalam bentuk music video untuk pemenang utama Pucuk Cool Jam 2019.

Kredit

Bagikan