Gratis Satu Pekan, Damri Layani Rute Bandung-Bandara Kertajati

Bandara Kertajati/Yayu Agustini Rahayu
Bandung.merdeka.com - Damri siap melayani rute dari Bandung menuju ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Kertajati, Kabupaten Majalengka, secara gratis selama satu pekan terkait adanya beberapa maskapai yang mengoperasikan pesawatnya di bandara tersebut di penghujung 2018.
"Jadi sebagai langkah memudahkan warga menjangkau Bandara Internasional Kertajati, Damri akan menggratiskan layanan angkutan jalan raya dari Bandung menuju Majalengka dan sebaliknya," kata Dirut PT BIJB Virda Dimas Ekaputra seperti dikutip dari Antara, Senin (17/12).
Layanan transportasi gratis dari Damri ini mulai bisa digunakan 15 Desember 2018 sampai 14 Januari 2019. Setelah waktu tersebut warga tetap bisa menikmati layanan Bus Damri dari Bandung menuju ke Bandara Kertajati, Kabupaten Bandung, dengan tarif yang telah ditetapkan yakni sekitar Rp 75 ribu per orang.
Virda mengatakan transportasi darat cuma-cuma yang didukung penuh PT Angkasapura II selaku operator Bandara dilakukan untuk mendukung konektivitas jalur darat menuju Bandara kebanggaan warga Jawa Barat ini.
Adapun jadwal keberangkatan Damri akan disesuaikan dengan jadwal keberangkatan pesawat. Menurut Virda pool Damri Bandung yang ada di Kebon Kawung berangkat pukul 04.00 WIB dan ini untuk mengakomodir warga yang akan terbang Bandar Lampung dan Palembang. Sebaliknya bus kembali pukul 10.00 WIB.
Sedangkan untuk penerbangan menuju Balikpapan dan Tarakan DAMRI akan memulai perjalanannya pukul 07.00 WIB. Sebaliknya bus ke Bandung pukul 15.00 WIB.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak