Dinkes Targetkan 1.700 Titik Kawasan Tanpa Rokok di Kota Bandung

Kepala Dinkes Kota Bandung Rita Verita
Bandung.merdeka.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung menargetkan 1.700 titik kawasan tanpa rokok (KTR) di Kota Bandung hingga awal tahun 2019. Melalui satuan tugas Kawasan Tanpa Rokok (Satgas KTR), Dinkes akan terus memonitor lokasi-lokasi yang harus bebas dari asap rokok.
Kepala Dinkes Kota Bandung Rita Verita mengatakan, sejak Maret diberlakukan, saat ini ada 1.033 titik KTR. Lokasiya tersebar mulai dari hotel, sekolah, restoran, dan gedung kantor milik pemerintahan.
"Sejak kita mulai bergerak pada bulan Maret lalu, sudah ada 1.033 titik KTR. Kita lakukan pemantauan secara periodik terhadap lokasi-lokasi yang menjadi titik KTR. Nah untuk 2019 kita targetkan ada 1.700 titik KTR," ujar Rita kepada wartawan di Taman Sejarah, Jalan Aceh, Kamis (22/11).
Menurut Rita, keberadaan Satgas yang dibentuk oleh Dinas Kesehatan ini untuk menegakkan Peraturan Wali (Perwal) Kota Nomor 315 Tahun 2017 tentang kawasan tanpa rokok. Siapapun tidak boleh lagi merokok di lokasi yang menjadi titik KTR. Kalaupun akan merokok, harus di tempat yang telah ditetapkan.
"Untuk itu kita terus lakukan imbauan kepada masyarakat bahwa merokok bahaya untuk kesehatan, bukan hanya bagi diri sendiri tapi juga orang lain. Jadi kami tidak henti-hentinya ingatkan kepada masyarakat untuk tidak merokok di sembarang tempat," kata dia.
Rita mengaku cukup miris dengan banyaknya yang merokok di senbarang tempat. Terutama di gedung milik pemerintah dan sekolah. Belum lagi kata dia, banyak yang merokok di angkutan umum.
"Sekarang kita intensif pemantauan di hotel, resto, cafe, sekolah, perkantoran, fasilitas kesehatan. Ke depan mestinya kita juga lakukan di angkot. Karena banyak juga perokok di angkot yang menganggu penumpang yang tidak merokok," ucapnya.
Selain melakukan upaya lewat penetapan titik KTR, pihaknya juga membuka konsultasi bagi perokok yang ingin berhenti. Layanan ini disediakan di beberapa puskesmas di Kota Bandung.
"Di Bandung ini ada lima puskesmas punya layanan konsultasi perokok. Jadi siapapun yang berniat berhenti merokok bisa berkonsultasi kepada tenaga konselor ini bagaimana caranya berhenti merokok. Lokasinya diantaranya ada di puskesmas Kopo, Ibrahim Adji, Puter," katanya.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak