Lama dinantikan, Uncle Tetsu kini hadir di Bandung

Uncle Tetsu
Bandung.merdeka.com - Lama dinantikan oleh para pecinta kuliner Kota Kembang, Uncle Tetsu akhirnya hadir di Paris van Java Mall, Jalan Sukajadi. Sejak hadir pada Sabtu (12/5), pengunjung rela mengantri sejak pagi pukul 10.00 WIB bahkan saat kondisi mal masih gelap.
Antrian yang mengular sejak outletnya yang ke 11 di Indonesia ini buka telah membuktikan bahwa toko yang menjual soft japanese cheesecake itu memang sudah dinantikan kehadirannya di Bandung.
Perwakilan Uncle Tetsu Indonesia, Richard A. Nugraha mengatakan, kehadiran Uncle Tetsu di Bandung ini memang berasal dari banyaknya permintaan. Hingga akhirnya pihak Uncle Tetsu berupaya untuk mewujudkan keinginan para pecinta produknya itu.
"Sudah banyak banget request untuk membuka outlet di Bandung. Kita juga sangat senang bisa hadir di Bandung karena ini merupakan kota yang dinamis, dan cepat. Kami harap produk kami sebagai sesuatu yang baru dan bisa diterima," ujar Richard kepada Merdeka Bandung, Sabtu (12/5).
Dengan kelezatan keju dari Australia, butter dari Eropa, tepung dan bahan khusus yang diimport langsung dari Jepang, Uncle Tetsu berhasil menawarkan kue yang sangat lembut, dengan texture special yang banyak disebut sebagai ‘jiggly cake’ dengan rasa light cheese yang menjadi ciri khas khusus rasa kue dari Jepang.
"Sekarang penggemar kami tidak perlu pergi ke Jepang untuk menikmati kelezatan the original japanease soft cheesecake, dan dapat membelinya di Bandung," tuturnya.
Ia menjelaskan, Uncle Tetsu dibuat menggunakan bahan baku halal dan sekarang ini sedang dalam proses sertifikasi halal dari MUI. Pihaknya menggunakan standard sertifikasi halal yang digunakan oleh outletnya di Qatar dan Malaysia, yang mana mereka sekarang sudah mendapatkan sertifikasi Halal dari badan sertifikasi setempat.
Uncle Tetsu sendiri berasal dari Fukuoka, Jepang dan memiliki cabang international di Australia, Canada, New Zealand, Thailand, Philippines, Malaysia, China, Hongkong, Taiwan, Korea, Myanmar dan Qatar.
Dalam waktu dekat ini juga Uncle Tetsu akan membuka cabang di Inggris dan tentunya cabang-cabang baru di Indonesia. Rencananya, hingga akhir tahun ini Uncle Tetsu akan membuka enam hingga 10 outlet di Tanah Air.
Dibanderol dengan harga Rp 80 ribu, dalam momen promosi di Bandung produknya dijual hanya dengan harga Rp 50 ribu saja. Bahkan 300 orang pertama pada pembukaan outletnya, soft japanese cheesecake ini hanya dibanderol dengan harga Rp 8 ribu.
BERITA TERKAIT
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
Pengakuan Bharada E di Balik Perintah Tembak dari Atasan
5 Poin Rekomendasi Kebijakan Siap Diusulkan T20 dalam Forum G20
Alami Pengapuran Sendi Lutut? Coba Minum Susu Nutrisi
Perawatan Kulit Kian Diminati, BeautieSS Resmikan Satu Klinik Baru
Aswita Dewi Ingin Batik jadi Pakaian Kekinian
Amazit T-Rex 2 Jadi Jam Tangan Pintar Bagi Para Petualang
Aplikasi Jantungku Jadi Solusi Layanan Kesehatan Jantung, Ini 6 Fitur Unggulannya
Jejak Kopda Muslimin Sebelum Ditemukan Tewas di Rumah Orang Tua
Gleaneagles Hospital Punya Inovasi Teknologi Baru Bernama Gamma Knife
Kerry Indonesia Kembali Meraih Penghargaan HR Asia Awards 2022
Gandeng Aurel Hermansyah, CKL.LOOKS Akan Rilis Produk Eksklusif
Dukungan Orangtua Dalam Tumbuh Kembang Anak di Masa Transisi Pasca Pandemi
Tidak Pelit Ilmu, Hendra Hidayat Dikenal Sebagai Pionir Implan Gigi di Indonesia
Linde Indonesia Akan Pasok Gas Industri dengan Kemurnian Tinggi ke PT Freeport
KORIKA Gelar Webinar Kecerdasan Artifisial (AI) Bidang Kesehatan
Garmin Run Club Menjadi Wadah Bagi Para Pecinta Olahraga Lari
Jam Tangan Pintar yang Bisa Jadi Pilihan Para Pelari Karena Fitur Canggihnya
Alasan Mengapa Reinvestment Keuntungan Sangat Krusial Bagi Bisnis
EdenFarm Berbagi Hewan Kurban dengan Komunitas Tani di Sekitar ECF
Trademark Market Hadir Lagi, Kini Tenantnya Lebih Banyak