Joox beri jalan mudah bagi musisi indie lakukan distribusi musik

user
Endang Saputra 12 April 2018, 10:45 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Musisi indie, kini tidak perlu kebingungan lagi melakukan distribusi musiknya. Soalnya, Joox memberi kemudahan bagi para musisi indie untuk melakukan distribusi musiknya secara digital.

Joox sebagai penyedia musik digital streaming terkemuka di Indonesia memberikan tips dan trik kepada para musisi indie agar tak mendapat kesulitan untuk hal distribusi. Sederet tips dan trik itu dikemas dalam hajatan bertitle 'Joox Indie Workshop'.

Hadir di Cups Cafe, Jalan Trunojoyo, acara yang dihadiri oleh sederet musisi indie Kota Kembang ini menghadirkan GM Content Department of Tencent Indonesia yakni Girindra Prabowo Okky, Manager band Seringai yakni Wendi Putranto, dan vokalis The S.I.G.I.T yaitu Rekti Yoewono.

GM Content Department of Tencent Indonesia yakni Girindra Prabowo Okky menjelaskan, dalam acara yang digelar untuk ketiga kalinya ini, Joox berupaya untuk merangkul ratusan musisi independen lokal Surabaya, Yogyakarta, dan Bandung.

"Kami berupaya untuk memfasilitasi para musisi indie di Indonesia memperluas distribusinya. Tidak hanya itu, para musisi indie juga akan terhubung dengan penggemar mereka secara ekstensif melalui platform digital yang legal," ujar Okky kepada Merdeka Bandung, Rabu (11/4).

Kemudahan yang diberikan oleh Joox bagi para musisi indie ini, lanjutnya, agar para musisi mampu mendapatkan manfaat yang signifikan untuk mengembangkan musik mereka.

Ranah musik independen Indonesia tumbuh dengan sangat dinamis dan beragam. Hal ini terbukti dengan terus hadirnya musisi-musisi baru dijalur ini yang mengusung musikalitas dan talenta yang unik, kreatif, serta mencuri perhatian.

"Joox Indie Workshop ini bertujuan untuk membekali para musisi indie mengemas dan memasarkan talenta yang mereka miliki secara profesional di era digital. Joox adalah salah satu aplikasi hiburan yang tumbuh subur di Indonesia ingin menghubungkan pecinta musik indie dengan artis dan musisi favoritnya," papar dia.

Sementara itu, manager band Seringai, Wendi Putranto menjabarkan, perkembangan musik saat ini begitu pesat. Khususnya dari segi distribusi musik, perkembangan zaman ini memudahkan band indie.

"Zaman tengah berubah dan justru semakin mendukung musisi independen karena jadi semakin mudah untuk memasarkan karya-karya kita. Kesempatan besar ini harus dimanfaatkan dengan baik oleh musisi independen untuk memperluas jangkauan mereka basis penggemar mereka," tutup Wendi.

Kredit

Bagikan