Hari pelanggan nasional, Telkomsel manjakan pelanggan

user
Farah Fuadona 05 September 2017, 13:30 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Merayakan Hari Pelanggan Nasional tahun ini, Telkomsel kembali memanjakan pelanggan setia yang selama ini telah menggunakan produk dan layanan Telkomsel dengan berbagai hadiah langsung. Program loyalitas di Hari Pelanggan Nasional ini berlaku bagi seluruh pelanggan Telkomsel, baik pasca bayar (kartuHALO) maupun prabayar (simPATI, Kartu As,dan LOOP), di seluruh Indonesia. Hadiah spesial Hari Pelanggan Nasional dapat diperoleh pelanggan dengan cara menukarkan Telkomsel Poin selama periode 4-8 September 2017.

Pelanggan merupakan bagian penting dalam perkembangan Telkomsel, dan sebagai operator selular yang selalu mengutamakan kualitas layanan, bagi Telkomsel kepuasan pelanggan merupakan prioritas yang utama. Di sisi lain, kepercayaan pelanggan ini sekaligus menjadi tantangan tersendiri bagi Telkomsel untuk terus berkembang di masa mendatang dalam memberikan layanan yang berkualitas dan memenuhi kebutuhan komunikasi pelanggan yang semakin beragam. 

Vice President Sales and Marketing Area Jabotabek Jabar Telkomsel Agus Mulyadi mengatakan, mewakili jajaran Manajemen dan Karyawan Telkomsel, pihaknya mengapresiasi kepercayaan pelanggan dalam memanfaatkan beragam produk dan layanan Telkomsel untuk pemenuhan kebutuhan akses telekomunikasi sehari-hari.

"Hari Pelanggan Nasional merupakanmomen penting bagi Kami untuk konsisten meningkatkan mutu layanan secara menyeluruh, mulai dari membangun cakupan jaringan yang luas, menghadirkan produk berteknologi terdepanyang terjangkau dan berkualitas, mengoperasikan layanan purna jual yang tersebar di berbagai wilayah hingga menyelenggarakanragam program loyalitas seperti melalui promo Telkomsel POINkali ini yang khusus diselenggarakan untuk merayakan Hari Pelanggan Nasional," ujar Agus dari siaran berita yang diterima Merdeka Bandung, Senin (4/9). 

Adapun program yang bisa diikuti oleh pelanggan dalam rangka hari pelanggan Nasional diantaranya adalah penukaran Telkomsel POIN dengan berbagai macam produk telekomunikasi selulerseperti voice, SMS, paket data Internet, International Roaming. Pelanggan juga dapat menukarkan Telkomsel POIN denganvoucher merchant online shopping dan diskon merchant dari mitra Telkomsel. Penawaran khusus ini hanya berlaku selama periode 4-8 September 2017, dengan cara menukarkan Telkomsel POIN melalui *700*72# dan MyTelkomsel Apps.

Sedangkan bagi pelanggan yang datang langsung ke GraPARI (lokasi tertentu di 46 GraPARI) pada tanggal 4 September dan melakukan penukaran Telkomsel POIN dan isi ulang akan mendapat kesempatan untuk meraih salah satu dari hadiah langsung berupa smartphone 4G, voucher belanja, pulsa dan merchandise (selama persediaan masih ada).

Untuk wilayah Jabotabek dan Jabar, promo Telkomsel POIN di GraPARI dapat diperoleh di 9 titik GraPARI, yaitu GraPARI Alia Jakarta Pusat (layanan 24 jam), GraPARI Mall Gandaria City, GraPARI Mall Emporium Pluit, GraPARI Mall Ciputra Cibubur, GraPARI Mall Margo City Depok, GraPARI Summarecon Mall Serpong, GraPARI Mal Bintaro Exchange, GraPARI Dago 247 (layanan 24 jam), dan GraPARI Trans Studio Mall Bandung. Informasi lanjut mengenai program ini, dapat dilihat di www.telkomsel.com/HariPelanggan.

Agus lebih lanjut menambahkan, untuk wilayah operasional Area Jabotabek Jabar sendiri, tepat di Hari Pelanggan Nasional yang jatuh di tanggal 4 September 2017 ini, Manajemen Telkomsel Area Jabotabek Jabar juga menggelar kegiatan “Manajemen Melayani” yang di pusatkan di beberapa GraPARI di wilayah Jabotabek dan Jawa Barat. Dalam kegiatan ini sejumlah pejabat struktural Telkomsel menyambut langsung pelanggan yang berkunjung ke titik layanan pelanggan GraPARI dan melayani langsung para pelanggan setia Telkomsel tersebut.

”Saat ini, Telkomsel Area Jabotabek Jabar sendiri telah melayani sekitar 40 juta pelanggan dengan pertumbuhan pelanggan data mencapai lebih dari 35% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Hal tersebut juga mendorong Telkomsel untuk terus memberikan layanan menyeluruh, termasuk menyediakan 91 titik layanan pelanggan GraPARI dengan rata-rata kunjungan 80-150pelanggan tiap harinya, yang mana sebagian besar beroperasi di Mall atau pusat perbelanjaan serta dua GraPARI (di Jakarta dan Bandung) yang beroperasi selama 24 jam dengan tujuan untuk menghadirkan kemudahan akses bagi pelanggan, terutama pada momen akhir pekan” tutup Agus.

Kredit

Bagikan