Ridwan Kamil tawarkan cara lain berwisata di Kota Bandung

user
Farah Fuadona 24 Desember 2016, 16:31 WIB
untitled

Bandung.merdeka.com - Kota Bandung menjadi salah satu tujuan wisata favorit wisatawan saat musim liburan tiba. Termasuk jelang liburan Natal dan Tahun Baru.

Banyaknya wisatawan yang menghabiskan waktu liburnya di Kota Bandung berdampak pada kemacetan di ruas-ruas jalan terutama lokasi wisata. Karena itu Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengajak wisatawan untuk menikmati kota dengan cara yang berbeda.

Pria yang akrab disapa Emil ini mengajak wisatawan untuk tidak menggunakan kendaraan pribadi ke lokasi wisata. Dengan beralih ke transportasi umum tau bahkan bersepeda hingga berjalan kaki.

"Kurangi berkendaraan pribadi. Itu kan bisa naik sepeda, jalan kaki seperti yang pak wali lakukan," ujar Ridwan di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum, Sabtu (24/12).

Pria yang akrab disapa Emil ini menyebutkan Kota Bandung merupakan wilayah yang nyaman untuk pejalan kaki. Apalagi ditambah perbaikan trotoar yang selama ini dilakukan Pemkot Bandung. "Bandung kota menyenangkan kok untuk jalan kaki," ujar Emil.

Emil menyarankan masyarakat tidak hanya berwisata ke pusat-pusat perbelanjaan. Menurutnya banyak alternatif wisata lain yang juga menarik seperti taman-taman.

"Bandung banyak destinasi pilihan. Jangan semua ke mall aja, datangi taman-taman dan trotoar, insya allah happy," katanya.

Ia pun wisatawan untuk selalu menjaga ketertiban agar suasana liburan tetap kondusif. Serta bersama-sama menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

"Selalu jaga ketertiban, jangan buang sampah sembarangan," katanya.

Kredit

Bagikan